Sandi Berharap Hubungan Industrial Makin Baik

Kamis, 02 November 2017 Reporter: Suparni Editor: Andry 1707

UMP Naik, Hubungan Industrial Diharapkan Semakin Membaik

(Foto: Suparni)

Wakil Gubernur DKI Jakarta, Sandiaga Uno menilai kenaikan nilai Upah Minimum Provinsi (UMP) DKI Jakarta tahun 2018 yang telah diumumkan per 1 November, cukup signifikan untuk membantu biaya hidup para pekerja.

Harapannya, naiknya UMP 2018 ini dapat menjadikan hubungan industrial menjadi lebih baik

"Harapannya, naiknya UMP 2018 ini dapat menjadikan hubungan industrial menjadi lebih baik," ujarnya di Balai Kota DKI Jakarta, Kamis (2/11).

Sandi menjelaskan, Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta dalam penetapan UMP 2018 telah menjadi fasilitator antara buruh dan pengusaha.

"Komitmen kami kaum pekerja harus sejahtera," tandasnya.

Seperti diketahui, Pemprov DKI Jakarta telah menetapkan UMP tahun 2018 sebesar Rp 3.648.035 per bulan atau naik dari UMP tahun ini dengan nilai Rp 3.350.750 per bulan.

Kenaikan UMP tahun 2018 sebesar 8,71 persen ini telah sesuai dengan masukan dari Dewan Pengupahan, serta usulan Kementerian Tenaga Kerja merujuk pada Peraturan Pemerintah Nomor 78 tahun 2015 tentang Pengupahan.

BERITA TERKAIT
UMP DKI Jakarta Ditetapkan Rp 3,6 Juta Per Bulan

UMP DKI Tahun 2018 Rp 3,6 Juta

Rabu, 01 November 2017 9888

DPRD DKI dukung Pemprov tetapkan UMP 2018

DPRD Dukung Penetapan UMP DKI 2018

Kamis, 02 November 2017 1772

Buruh Bergaji UMP Bakal Diberi Subsidi Pangan dan Transportasi

Buruh dengan Gaji UMP Diberi Subsidi Pangan dan Transportasi

Kamis, 02 November 2017 2841

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468506

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307244

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285055

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283952

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282632

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks