8 Kegiatan Sudin Kebersihan Jakbar Belum Disetujui ULP

Sabtu, 16 Agustus 2014 Reporter: TP Moan Simanjuntak Editor: Lopi Kasim 4940

Proyek Infrastruktur di Jakbar Terancam Molor

(Foto: doc)

Sebanyak 8 kegiatan Suku Dinas Kebersihan Jakarta Barat yang diajukan melalui lelang di Unit Layanan Pengadaan (ULP) Barang dan Jasa DKI Jakarta hingga saat ini belum ada yang disetujui lantaran masih dalam proses. Namun, pihak Sudin Kebersihan meyakini, seluruhnya akan terealisasi.

Dari Banyak kegiatan, hanya delapan yang melalui proses ULP. Dari delapan kegiatan tersebut saat ini semuanya sedang dalam proses. Artinya, diperkirakan bulan September ini akan kelar dan sudah dapat berjalan

"Dari banyak kegiatan, hanya delapan yang melalui proses ULP. Saat ini semuanya sedang dalam proses. Artinya, diperkirakan bulan September ini akan kelar dan sudah dapat berjalan," ujar Kasudin Kebersihan Jakarta Barat, Wahyu Pudjiastuti, Sabtu (16/8).

Total, nilai anggaran tahun 2014 untuk seluruh kegiatan, mulai dari pembersihan sampah darat, saluran mikro, pengadaan barang dan lain-lain mencapai Rp 90 miliar. Delapan kegiatan yang masuk ULP dengan nilai di atas Rp200 juta yakni berupa pembangunan depo, pengadaan pelumas, suku cadang, pengadaan alat kebersihan dan lain-lain.

Walaupun masih dalam proses lelang, kata Wahyu, pihaknya optimis delapan kegiatan tersebut akan terealisasi dan anggaran akan terserap tahun ini.  

Sementara untuk tenaga kebersihan di Jakarta Barat, tambah Wahyu, berjumlah total 1.382 petugas harian lepas yang digaji sesuai Upah Minimum Provinsi (UMP), dengan rincian 1.182 petugas kebersihan sampah darat dan 200 petugas sampah mikro. Pihaknya meyakini jumlah tersebut memadai untuk menangani kebersihan di Jakarta Barat.  

“Kami yakin dengan total jumlah 1.382 tenaga kebersihan, cukup untuk menangani kebersihan, baik kebersihan sampah darat dan saluran mikro di Jakarta Barat. Dari delapan kecamatan di Jakarta Barat, Kecamatan Kalideres dan Cengkareng yang paling banyak menghasilkan sampah,” tandas Wahyu.

BERITA TERKAIT
Proyek Infrastruktur di Jakbar Terancam Molor

18 Kegiatan Sudin Dikmen Jakbar Disetujui ULP

Jumat, 15 Agustus 2014 3249

 Soal Lasro yang kemarin mau mundur sepertinya ini juga akan terjadi.

ICW Nilai Lasro Punya Komitmen Berantas Korupsi

Selasa, 12 Agustus 2014 6501

lelang kepsek ilustrasi

PTUN Tolak Gugatan Hasil Lelang Kepsek di DKI

Rabu, 13 Agustus 2014 3705

ULP pengadaan jasa ahok.org

ULP DKI Baru Lelangkan 632 Paket Kegiatan

Senin, 23 Juni 2014 4733

“Pertama kali ambruk, jembatan langsung ditutup seng setelah itu tidak pernah ada perbaikan sama sek

Jembatan Danau Sunter Belum Diperbaiki

Sabtu, 09 Agustus 2014 4478

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469034

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307787

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284354

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 260977

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196600

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks