Dishubtrans Usulkan Tambahan 1.500 Personel

Kamis, 05 November 2015 Reporter: Andry Editor: Lopi Kasim 3404

Dishubtrans Usulkan Tambahan 1.500 Personel

(Foto: Nurito)

Kepala ‎Dinas Perhubungan dan Transportasi (Dishubtrans) DKI Jakarta, Andri Yansyah mengatakan, pihaknya telah mengusulkan tambahan personel sebanyak 1.500 orang ke Badan Perencanaan dan Pembangunan (Bappeda) DKI Jakarta.

Gajinya nanti disesuaikan dengan UMP DKI 2016 Rp 3,1 juta

Dikatakan Andri, 1.500 orang tersebut nantinya akan ‎direkrut sebagai tenaga teknis di lapangan dengan kontrak perorangan dan diberikan gaji sesuai Upah Minimum Provinsi (UMP) DKI 2016 sebesar Rp 3,1 juta per bulan. "Gajinya nanti disesuaikan dengan UMP DKI 2016 Rp 3,1 juta," ujarnya, Kamis (5/11).

Nantinya, para tenaga teknis tersebut akan ditugaskan di titik rawan kemacetan. Rencananya, personel tersebut akan direkrut dari lulusan Sekolah Tinggi Transportasi Darat (STTD) dan Politeknik Keselamatan Transportasi Jalan. ‎

"Sebenarnya kita buka perekrutan buat siapa saja. Pertimbangannya kalau kita rekrut orang lulusan dari STTD dan Politeknik Kesel‎amatan Transportasi Jalan, kita tidak perlu lagi sekolahkan orang selama satu bulan. Jadi biar tidak makan anggaran," terangnya.

Menurut Andri, tambahan 1.500 orang personel yang diusulkan ke Bap‎peda tidak hanya direkrut untuk petugas lapangan, tapi juga sebagai tenaga administrasi. Karena itu, pihaknya juga merekrut personel dari perguruan tinggi lain untuk menjadi tenaga administrasi.

"Jadi selain buat bantu melakukan penjagaan dan penindakan di lapangan, mereka juga harus bisa bikin kajian lalu lintas. Kita minta mereka berpikir atasi kemacetan," katanya.

Ditambahkan Andri, ‎1.500 orang tenaga teknis yang akan direkrut tersebut akan dibagi ke masing-masing suku dinas.

‎"Porsi pembagiannya nanti paling banyak ke suku dinas buat penguatan wilayah. Sebagian ada juga yang kita drop ke dinas," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Personel Dishubtrans Disiagakan di Titik Rawan Genangan

Personel Dishubtrans Disiagakan di Titik Rawan Genangan

Rabu, 04 November 2015 2748

Dishub Berencana Rekrut PPSU dari Dua Perguruan Tinggi

Personel Dishubtrans Direkrut Dari Dua Kampus Ternama

Senin, 02 November 2015 8924

 Basuki Kasih Kewenangan Dishub Rekrut PPSU

Dishubtrans Diperbolehkan Tambah Personel

Senin, 02 November 2015 7294

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468506

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307244

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285055

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283952

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282632

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks