Personel Dishubtrans Direkrut Dari Dua Kampus Ternama

Senin, 02 November 2015 Reporter: Andry Editor: Widodo Bogiarto 9088

Dishub Berencana Rekrut PPSU dari Dua Perguruan Tinggi

(Foto: doc)

Kepala Dinas Perhubungan dan Transportasi (Dishubtrans) DKI Jakarta, Andri Yansyah mengatakan, pihaknya segera menyusun rencana perekrutan tenaga teknis sebagai personel tambahan di lapangan. Apalagi petugas lapangan saat ini terbilang minim sehingga pihaknya tidak bisa beroperasi secara maksimal.

Memang sampai saat ini petugas lapangan kami hanya berjumlah 928 orang

‎"Memang sampai saat ini petugas lapangan kami hanya berjumlah 928 orang. Mereka kita bagi dua shift berjaga di titik rawan kemacetan dan juga titik rawan ngetem. Itu memang sangat kurang," kata Andri di Balai Kota, Senin (2/11).

Menurut Andri, 928 personel Dishubtrans DKI di lapangan berbeda jauh jika dibandingkan dengan personel lapangan Direktorat Lalu Lintas (Ditlantas) Polda Metro Jaya yang mencapai 4.500 personel.

"Oleh karena itu permasalahan ini kita sampaikan dan laporkan ke Pak Gubernur. Dan alhamdulillah beliau mengapresiasi itu dan meminta kita untuk segera melakukan perekrutan," ujar Andri.

Andri menyebutkan, Gubernur DKI, Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) hari ini telah memintanya secara liasan untuk melakukan perekrutan tenaga teknis dengan sistem kontrak individual layaknya petugas Penanganan Prasarana dan Sarana Umum (PPSU).

‎"Kita secara lisan sudah diberikan izin merekrut PPSU di Dinas Perhubungan. Namanya tenaga teknis kontrak perorangan," tukas Andri.

Andri mengungkapkan, jumlah tenaga teknis yang nantinya akan direkrut sebagai personel di lapangan sampai kini masih belum dihitung. Sebab, pihaknya harus lebih dahulu menghitung berapa jumlah tambahan personel yang dibutuhkan masing-masing bidang dan suku dinas.

"Belum dihitung. nanti kita sama-sama lihat dari masing-masing bidang dan suku dinas berapa kira-kira personel yang dibutuhkan," jelas Andri.

‎Andri berencana untuk merekrut tenaga teknis itu dari Sekolah Tinggi Transportasi Darat (STTD)‎ dan Politeknik Keselamatan Transportasi Jalan. Karena beberapa waktu lalu, pihaknya sempat melakukan Memorandum of Understanding (MoU) dengan kedua perguruan tinggi tersebut.

‎"Jadi sebelum kita tentukan jumlahnya, kita sudah MoU dengan dua perguruan tinggi ini. Dan syukur alhamdulillah mereka sangat merespon kalau kita merekrut mereka," tandas Andri.

BERITA TERKAIT
 Basuki Kasih Kewenangan Dishub Rekrut PPSU

Dishubtrans Diperbolehkan Tambah Personel

Senin, 02 November 2015 7398

 PPSU Jakbar Dilatih Jadi Pemantau PJU Padam

PPSU Jakbar Dilatih Jadi Pemantau PJU Padam

Senin, 02 November 2015 6086

Pemotongan Gaji PPSU di Kelapa Gading Timur Sesuai Prosedur

Pemotongan Gaji PPSU di Kelapa Gading Timur Sesuai Prosedur

Jumat, 30 Oktober 2015 10575

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469056

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307890

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284374

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 260996

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196620

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks