Kerugian Kebakaran di Jakarta Mencapai Rp 51,66 Miliar

Rabu, 30 April 2014 Reporter: Erna Martiyanti Editor: Widodo Bogiarto 6434

kebakaran blok 3 pasar senen

(Foto: doc)

Dinas Pemadam Kebakaran dan Penanggulangan Bencana (Damkar dan PB) DKI Jakarta mencatat, selama periode Januari-April 2014 terjadi sebanyak 280 kasus kebakaran di ibu kota. Jumlah tersebut menyebar di seluruh wilayah Jakarta. Akibat peristiwa tersebut, kerugian ditaksir mencapai Rp 51,66 miliar.

Masyarakat dihimbau untuk lebih berhati-hati, terutama dalam penggunaan listrik. Banyak yang harus dilakukan, termasuk jangan menum puk steker

Kepala Dinas Damkar dan PB DKI, Subejo menjelaskan, jumlah tersebut sudah termasuk dengan kebakaran yang terjadi di Pasar Senen dan Pasar Rumput beberapa hari lalu. .

"Kami mencatat selama empat bulan kejadian kebakaran di Jakarta sudah mencapai 280 kasus, dengan prediksi kerugian mencapai Rp 51,66 miliar," kata Subejo, Rabu (30/4).

Dari data Dinas Damkar dan PB DKI, pada Januari terjadi 55 kejadian, Februari 80 kejadian, Maret 71 kejadian, dan April 74 kejadian. Akibat peristiwa tersebut tercatat sebanyak empat orang warga meninggal dunia. Selain itu korban luka-luka dari petugas sebanyak empat orang dan 14 orang dari warga.

Subejo juga mencatat, kejadian kebakaran paling banyak terjadi di wilayah Jakarta Barat yakni mencapai 86 kejadian, Jakarta Timur 66 kejadian, Jakarta Selatan 51 kejadian, Jakarta Utara 42 kejadian, dan Jakarta Pusat 35 kejadian.

Dikatakan Subejo, penyebab kebakaran didominasi karena listrik, yakni mencapai 209 kejadian. Kemudian penyebab lainnya seperti kompor 19 kejadian, rokok 6 kejadian, dan lain-lain 46 kejadian.

Subejo mengimbau masyarakat untuk berhati-hati dan waspada dengan bahaya kebakaran. Karena setiap tahunnya jumlah kebakaran di Jakarta jumlahnya cukup banyak. Pada tahun 2013 periode Januari-September misalnya, tercatat terjadi 712 kejadian dengan total kerugian mencapai Rp 124 miliar.

Sedang total kerugian kebakaran sepanjang tahun 2012 mencapai Rp 290 miliar. Jumlah tersebut meningkat dari tahun 2011, yang total kerugiannya mencapai Rp 217 miliar.

"Masyarakat dihimbau untuk lebih berhati-hati, terutama dalam penggunaan listrik. Banyak yang harus dilakukan, termasuk jangan menumpuk steker. Kemudian juga perlu memeriksa instalasi masih layak atau tidak, sambungan yang tidak kencang," kata mantan Kepala Sudin Damkar dan PB Jakarta Selatan ini.

BERITA TERKAIT
Sementara pedagang sayuran, ikan, daging dan perabotan rumah tangga yang sebelumnya berjualan di lan

Pedagang Pasar Senen Diberi 3 Hari Jualan di Jalan

Selasa, 29 April 2014 6287

 Pedagang Blok II Proyek Pasar Senen Mengeluh

Pedagang Pasar Senen Blok II Kena Imbas Kebakaran

Senin, 28 April 2014 5341

pemadam simulasi

Pedagang Pasar Akan Dilatih Tangani Kebakaran

Senin, 28 April 2014 3455

kebakaran_ruko_rio2.jpg

Rumah Mewah di Duri Kepa Terbakar

Senin, 28 April 2014 3982

kebakaran pasar senen suriaman

47 Pasar di DKI Rawan Kebakaran

Senin, 28 April 2014 4125

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468519

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307258

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285067

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283964

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282638

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks