Jokowi Gelar Perpisahan dengan SKPD

Jumat, 17 Oktober 2014 Reporter: Erna Martiyanti Editor: Agustian Anas 2372

jokowi perpisahaan dengan skpd

(Foto: Yopie Oscar)

Joko Widodo atau yang akrab disapa Jokowi akan menggelar acara perpisahan dengan pejabat satuan kerja perangkat daerah (SKPD) di lingkungan Pemprov DKI Jakarta. 

Rencananya pukul 15.00 , tapi kan tidak bisa dipastikan. Bapak (Jokowi) tidak bisa ditebak jadwalnya

Salah satu staf Protokoler Pemprov DKI Jakarta, Mansyur mengatakan, akan ada acara perpisahan dengan Jokowi. Rencananya acara akan digelar pada pukul 15.00 WIB. "Rencananya pukul 15.00, tapi kan tidak bisa dipastikan. Bapak (Jokowi) tidak bisa ditebak jadwalnya," kata Mansyur, di Balaikota DKI Jakarta, Jumat (17/10).

Pantauan beritajakarta.com, persiapan acara sudah terlihat di ruangan Balai Agung lantai 1. Di ruangan tersebut sudah tersusun rapi beberapa meja bundar dengan kursi yang mengelilinginya diselimuti kain putih. Terlihat pula beberapa Abang-None yang sedang mempersiapkan diri.

Selain itu, dua ondel-ondel masing-masing berdiri di sisi kanan kiri pintu Pendopo Balaikota, sebagai akses masuk Gubernur DKI. Selain itu, terdapat pula panggung kecil tanpa atap di sisi timur Pendopo. Sebuah panggung juga sudah didirikan dan dilengkapi dengan seperangkat alat musik tradisional gamelan. 

Seperti diberitakan, pada Kamis (16/10) kemarin, Jokowi menyampaikan salam perpisahannya dengan aparat kota, mulai dari RT/RW, Dewan Kota, hingga Lembaga Musyawarah Kelurahan (LMK) dan tokoh masyarakat di Istora Senayan, Jakarta Pusat. Pada kesempatan itu, ia juga mengenalkan Basuki Tjahaja Purnama sebagai penggantinya.

BERITA TERKAIT
Jokowi Resmi Tak Jadi Gubernur Lagi

Jokowi Tak Banyak Bawa Barang Pribadi dari Balaikota

Jumat, 17 Oktober 2014 2650

Distamkam Minta Jaminan Koordinator Syukuran Rakyat Tak Rusak Taman

Pesta Rakyat Jangan Sampai Merusak Taman

Kamis, 16 Oktober 2014 4072

Jokowi Resmi Tak Jadi Gubernur Lagi

Jokowi: Jakarta Jadi Tanggung Jawab Presiden

Kamis, 16 Oktober 2014 4069

kereta kencana dok bjcom

Usai Dilantik, Jokowi Diarak Naik Kereta Kencana

Kamis, 16 Oktober 2014 4142

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468506

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307243

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285055

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283952

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282632

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks