Lagi, Bank DKI Juara 1 BUMD Listed

Jumat, 17 Oktober 2014 Reporter: Agustian Anas Editor: Agustian Anas 5657

bank dki istimewa

(Foto: doc)

Bank DKI kembali mempertahankan gelar sebagai juara 1 BUMD Listed dengan perolehan nilai sebesar 81,97 dalam Annual Report Award (ARA) 2013 di Jakarta, Kamis (16/10).

Bank DKI memiliki komitmen dalam penerapan tata kelola perusahaan yang baik

Direktur Utama Bank DKI, Eko Budiwiyono, mengatakan, ini merupakan penghargaan ketiga kalinya secara berturut-turut diterima Bank DKI untuk kategori BUMD Listed.

"Bank DKI memiliki komitmen dalam penerapan tata kelola perusahaan yang baik, yang salah satu elemennya adalah menerapkan keterbukaan informasi yang transparan kepada seluruh pemangku kepentingan Bank DKI," ujar Eko, melalui siaran pers yang diterima beritajakarta.com, Jumat (17/10).

Acara yang dihadiri oleh Ketua Dewan Komisaris Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Muliaman D Hadad, Menteri Keuangan Chatib Basri, Menteri BUMN Dahlan Iskan tersebut merupakan kompetisi tahunan penyajian kualitas informasi dan good corporate governance alias tata kelola perusahaan dengan baik yang disampaikan dalam laporan tahunan masing-masing perusahaan dengan mengangkat tema "Membangun Daya Saing Ekonomi Indonesia untuk Menyongsong Integrasi Ekonomi ASEAN 2015 melalui Transparansi Informasi”.

Kategori ARA tahun ini berjumlah sebanyak 10 kategori dengan penambahan 2 kategori baru dibandingkan tahun sebelumnya, yakni BUMD listed dan non listed. Jumlah peserta ARA tahun ini bertambah 12 perusahaan, dari 234 perusahaan menjadi 261 perusahaan yang terdiri dari 249 perusahaan dan 12 dana pensiun.

ARA bertujuan meningkatkan keterbukaan informasi dan penerapan good corporate governance, baik BUMN/BUMD maupun perusahaan swasta yang berstatus listed (tercatat) maupun non listed (tidak tercatat) di Bursa Efek.

Annual Report Award ini diselenggarakan oleh Otoritas Jasa Keuangan, Bank Indonesia, Kementerian Keuangan, Direktorat Pajak Kementerian Keuangan, Bursa Efek Indonesia, Komite Nasional Kebijakan Governance (KNKG), dan Ikatan Akuntan Indonesia (IAI).

BERITA TERKAIT
PT Bank DKI berencana membuka layanan prioritas

Bank DKI Akan Buka Layanan Prioritas

Rabu, 08 Oktober 2014 6653

bank dki istimewa

Bank DKI Buka 5 Gerai Usaha Mikro di Tangerang

Senin, 06 Oktober 2014 5788

Bank DKI Raih Penghargaan WOW Brand 2014

1.704 PKL Binaan Buka Rekening Bank DKI

Rabu, 24 September 2014 5809

Kaki Lima Night Market

Kaki Lima Night Market Terapkan Uang Elektronik

Selasa, 07 Oktober 2014 6033

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469045

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307864

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284370

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 260991

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196615

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks