Pelebaran Trotoar di 42 Lokasi Dikebut

Minggu, 04 Desember 2016 Reporter: Folmer Editor: Nani Suherni 6970

Pelebaran Trotoar di 42 Lokasi Dikebut

(Foto: doc)

Pembangunan trotoar di 42 dari total 48 titik yang tersebar di lima wilayah Ibukota hingga saat ini terus dikebut. 

Progress pekerjaan bervariasi ada yabg sudah mencapai 50 persen hingga 80 persen. Kami optimis pengerjaan akan rampung pada akhir Desember

Kepala Dinas Bina Marga DKI Jakarta, Yusmada Faizal mengatakan, akhir Desember pengerjaan trotoar akan selesai.

"Progres pekerjaan bervariasi ada yang sudah mencapai 50 persen hingga 80 persen. Kami optimistis pengerjaan akan rampung pada akhir Desember," kata Yusmada, Minggu (4/12). 

Ia menjelaskan, semula pihaknya memprogramkan pembangunan pelebaran trotoar jalan pada 48 titik. 

Namun, enam kegiatan pelebaran trotoar jalan tidak dapat terealisasi karena ketidakmampuan vendor untuk menyelesaikan proyek hingga akhir tahun.

"Penyebab lain karena proyek yang hendak dikerjakan bersinggungan dengan kegiatan lain. Misalnya, pelebaran  trotoar di Jalan Mampang terpaksa ditunda hingga tahun depan karena bersamaan sedang berlangsung pembangunan underpass," ujarnya. 

Untuk trotoar di kawasan Tanah Abang, pihaknya saat ini baru menyelesaikan satu tahapan dari rencana keseluruhan penataan jalan bagi warga Ibukota. Pengerjaan selanjutnya yakni memindahkan tiang listrik di kawasan itu.

Selanjutnya, kami akan berkoordinasi dengan instansi terkait untuk menata PKL agar mereka bisa berdagang tanpa menganggu pejalan kaki. Ia menambahkan, program pelebaran trotoar jalan di lima wilayah Jakarta akan tetap dilanjutkan pada tahun 2017. 

"Mudah-mudahan proses pelelangan lebih cepat lagi sehingga pelebaran ratusan titik trotoar yang telah diprogramkan bisa terealisasi," tandasnya. 

BERITA TERKAIT
Pembangunan 6 Trotoar di Jakut Capai 50 Persen

Pembangunan Enam Trotoar di Jakut Baru 50 Persen

Jumat, 02 Desember 2016 3312

Pembangunan Trotoar di Jl Enggano Terus Dikebut

Pembangunan Trotoar di Jl Enggano Dikebut

Senin, 21 November 2016 4130

Pedagang Parsel di Cikini Disediakan Lokasi Pindah

Jakpus Sediakan Tempat Relokasi Pedagang Parsel

Selasa, 22 November 2016 3747

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468506

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307244

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285055

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283952

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282632

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks