933 PNS DKI akan Direkrut Jadi PPS dan PPK

Rabu, 15 Juni 2016 Reporter: Erna Martiyanti Editor: Nani Suherni 8751

933 PNS DKI Akan Jadi PPS dan PPK

(Foto: Reza Hapiz)

Sebanyak 933 pegawai negeri sipil (PNS) Pemprov DKI Jakarta akan direkrut menjadi Panitia Pemungutan Suara (PPS) dan Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK).

PNS kami ada yang akan direkrut jadi ketua PPS dan PPK. Nah kami koordinasi gaji mereka apakah pakai APBN atau APBD

Pemprov DKI Jakarta dan Komisi Pemilihan Umum (KPU) DKI tengah melakukan koordinasi mengenai pembayaran gaji bagi PNS yang direkrut untuk membantu pelaksanaan pemilihan kepala daerah (pilkada) ini.

"PNS kami ada yang akan direkrut jadi ketua PPS dan PPK. Nah kami koordinasi gaji mereka apakah pakai APBN atau APBD. Karena kan PNS DKI sudah ada Tunjangan Kinerja Daerah (TKD), jadi nggak boleh dapat gaji lagi," kata Basuki Tjahaja Purnama, Gubernur DKI Jakarta, di Balai Kota DKI Jakarta, Rabu (15/6).

Basuki mengatakan, jika direkrut menjadi PPS dan PPK maka statusnya Bawah Kendali Operasi (BKO). Sehingga semua gaji dan keperluan tetap ditanggung menggunakan APBD dan tidak lagi menerima gaji dari instansi lainnya.

"Kalau sudah mendapat TKD sampai di sana nggak boleh terima APBN lagi betul-betul di BKO-kan, gaji semua dari kami. Kalau suruh pilih pasti PNS-nya nggak mau pilih KPU juga, karena lebih kecil," ucapnya.

Ketua KPU DKI Jakarta, Sumarno menjelaskan, pihaknya akan merekrut PPS dan PPK masing-masing tiga orang dari setiap kelurahan dan kecamatan. Adapun jumlah kecamatan di Jakarta sebanyak 44 dan 267 kelurahan.

"Jadi kalikan saja jumlah kelurahan dan kecamatan dengan tiga orang petugas yang akan kami rekrut," tandasnya.

Dia menambahkan setiap PPS dan PPK akan digaji sebesar Rp 1,3 juta per bulan. Selain PNS pihaknya juga akan merekrut PPS dan PPK dari non PNS.

BERITA TERKAIT
Calon Independen DKI Harus Kumpulkan 532.213 KTP

Calon Independen DKI Harus Kumpulkan 532.213 KTP

Kamis, 10 Maret 2016 7369

 KPU DKI Usulkan Penggantian Komisioner

KPU DKI Usulkan Penggantian Komisioner

Rabu, 13 Januari 2016 7551

Tahapan Pilkada DKI Dimulai Akhir April

Tahapan Pilkada DKI Dimulai Akhir April

Rabu, 09 Maret 2016 7453

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469050

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307872

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284371

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 260994

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196618

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks