Tahapan Pilkada DKI Dimulai Akhir April

Rabu, 09 Maret 2016 Reporter: Erna Martiyanti Editor: Nani Suherni 7163

Tahapan Pilkada DKI Dimulai Akhir April

(Foto: Yopie Oscar)

Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPUD) DKI Jakarta akan memulai tahapan pemilihan kepala daerah (Pilkada) pada akhir April mendatang. Tahapan pertama yakni penyusunan regulasi, sistem penyusunan Daftar Pemilih Tetap (DPT), serta pengangkatan panitia ad hoc.

Kami mulai akhir April. Tahapannya persiapan penyusunan regulasi, rapat koordinasi termasuk juga nanti penyusunan DPT, serta pengangkatan panitia ad hoc

"Kami mulai akhir April. Tahapannya persiapan penyusunan regulasi, rapat koordinasi termasuk juga nanti penyusunan DPT, serta pengangkatan panitia ad hoc," kata Sumarno, Ketua KPUD DKI Jakarta, Rabu (9/3).

Sumarno menambahkan, untuk tahap penyelenggaraan akan dimulai pada Agustus mendatang. Diawali dengan penyerahan dukungan untuk calon independen.

"Jadi nanti kira-kira awal Agustus harus menyerahkan dukungan untuk calon independen," ucapnya.

Dukungan yang harus diserahkan berupa surat pernyataan serta dilampiri dengan foto copy KTP dari warga yang mendukung. Bukti dukungan ini diserahkan lebih awal, karena KPU harus melakukan verifikasi terlebih dahulu.

"Kalau independen itu sebelum daftar menyerahkan dukungan dulu. Karena dukungan kan harus diverifikasi oleh KPU, nanti penddaftarannya bareng antara parpol (partai politik) dengan independen bareng, sekitar awal Oktober," tandasnya.

BERITA TERKAIT
 KPU DKI Usulkan Penggantian Komisioner

KPU DKI Usulkan Penggantian Komisioner

Rabu, 13 Januari 2016 7269

Gedung KPUD Sudah Tidak Layak di Gunakan

Gedung KPUD Banyak yang Rusak

Kamis, 06 Agustus 2015 3811

2.500 Surat Suara Pilpres di Jakbar Rusak

Sabtu, 28 Juni 2014 3976

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468503

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307238

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285052

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283951

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282629

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks