Calon Independen DKI Harus Kumpulkan 532.213 KTP

Kamis, 10 Maret 2016 Reporter: Erna Martiyanti Editor: Rio Sandiputra 7372

Calon Independen DKI Harus Kumpulkan 532.213 KTP

(Foto: Reza Hapiz)

Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPUD) DKI Jakarta akan memulai tahapan pemilihan kepala daerah (pilkada) pada akhir April mendatang. Khusus untuk calon perseorangan atau independen wajib mengumpulkan 532.213 KTP dari warga DKI.

Agustus itu calon independen harus menyerahkan dokumen dukungan dari warga DKI. Minimal 532.213 dukungan (KTP)

Ketua KPUD DKI Jakarta, Sumarno mengatakan, jumlah tersebut harus terkumpul paling tidak dari 50 persen wilayah di Ibukota. Pada awal Agustus mendatang calon independen harus menyerahkan dukungan kepada KPUD.

"Agustus itu calon independen harus menyerahkan dokumen dukungan dari warga DKI. Minimal 532.213 dukungan (KTP)," kata Sumarno, Kamis (10/3).

Dia menambahkan penyerahan dukungan lebih awal karena harus dilakukan verifikasi kembali. Ada dua tahapan verifiksi yang akan dilakukan KPUD, yakni verifikasi administrasi dan faktual.

"Verifikasi administrasi itu kami ngecek jumlahnya sudah sesuai apa belum, dan sebarannya harus tersebar di lebih 50 persen wilayah DKI, minimal di empat kota. Kemudian yang faktual, KPUD mendatangi satu per satu warga yang memberikan dukungan," ucapnya.

Dirinya mengaku belum mengetahui berapa calon independen yang akan muncul pada Pilkada serentak 2017 mendatang. Pada Pilkada 2012 lalu setidaknya ada dua calon indepeden yakni Hendardji Supandji-Ahmad Riza Patri dan Faisal Batubara-Biem Benyamin.

BERITA TERKAIT
Tahapan Pilkada DKI Dimulai Akhir April

Tahapan Pilkada DKI Dimulai Akhir April

Rabu, 09 Maret 2016 7453

Kantor KPU Kepulauan Seribu Dikeluhkan Tak Memadai

Kantor KPU Pulau Seribu Butuh Renovasi

Jumat, 22 Januari 2016 4097

 KPU DKI Usulkan Penggantian Komisioner

KPU DKI Usulkan Penggantian Komisioner

Rabu, 13 Januari 2016 7551

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469050

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307877

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284371

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 260995

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196619

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks