6 Angkutan Umum Terjaring Razia Tarif di Jakarta Utara

Rabu, 13 April 2016 Reporter: Suparni Editor: Nani Suherni 4816

6 Angkutan Umum Terjaring Razia Tarif Di Jakarta Utara

(Foto: Suparni)

Sebanyak 30 tim gabungan dari Suku Dinas Perhubungan dan Transportasi Jakarta Utara, TNI dan Kepolisian, merazia tarif angkutan umum di Jalan Enggano, Tanjung Priok, Jakarta Utara.

Sedikitnya masih ada enam angkutan umum yang melanggar tarif angkutan, dan masih memberlakukan tarif lama

"Sedikitnya masih ada enam angkutan umum yang melanggar tarif angkutan, dan masih memberlakukan tarif lama. Terhadap mereka kami berikan sanksi berupa penilangan," ujar Mayzendri, Kepala Seksi Angkutan Darat Sudinhubtrans Jakut, Rabu (13/4).

Enam angkutan umum itu tiga metromini U24 (Tanjung Priok-Senen) dan tiga mikrolet M15 (Tanjung Priok-Kota).

"Selain sidak tarif kami bersama kepolisian sekaligus melakukan pemeriksaan kelengkapan surat-surat dan kelaikan kendaraan," imbuhnya.

Razia ini dilakukan secara langsung menanyakan kepada penumpang terkait tarif yang dikenakan angkutan umum. Sebelumnya, berdasarkan Pergub No.79 tahun 2016 tentang tarif angkutan, penurunan tarif berlaku sejak tanggal 7 April lalu, dengan klasifikasi masing-masing angkutan mengalami penurunan dari Rp 300-Rp 500.

BERITA TERKAIT
Patas R57 Setop Operasi Karena Surat Tidak Lengkap dan Naikan Tarif

Naikan Tarif, Patas R57 Disetop Operasi

Selasa, 12 April 2016 8915

 11 Angkutan Umum di Terminal Kalideres Ditilang

11 Angkutan Umum di Terminal Kalideres Ditilang

Rabu, 13 April 2016 3426

Mayoritas Angkutan Umum di Terminal Blok M Belum Turunkan Tarif Penumpang

Tarif Angkutan Umum di Terminal Blok M Belum Turun

Selasa, 12 April 2016 4224

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469453

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 309124

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 261372

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196932

DKI Hapus Denda PKB Hingga 2 Agustus

DKI Hapus Denda PKB Hingga 2 Agustus

Jumat, 08 Juli 2016 194718

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks