Rabu, 06 April 2016 Reporter: Nurito Editor: Nani Suherni 4416
(Foto: Nurito)
Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama kembali mengingatkan seluruh pejabat DKI bekerja maksimal. Ia mengancam jika masih ditemukan pegawai negeri sipil (PNS) nakal saat memberikan pelayanan pada masyarakat, pihaknya tidak segan melakukan "cuci gudang" pegawai.
"Saya ingatkan kembali, kalau ada pejabat nakal maka semua di unit itu akan kena cuci gudang. Misalnya, lurah atau camat nakal maka yang distafkan semua kepala seksi yang ada di kantor itu," kata Basuki, saat pembukaan Musrenbang di kantor wali Kota Jakarta Timur, Rabu (6/4).
Tidak hanya untuk pejabat eselon tiga dan empat, Basuki juga akan
menstafkan wali kota dan jajarannya bila masih melindungi anak buahnya yang kerap membandel.Ia mengaku tidak akan takut kekurangan Sumber Daya Manusia (SDM). Sebab saat ini banyak SDM muda yang berkualitas dan mau mengabdi kepada masyarakat.