19 Bangunan Pabrik Penyebab Genangan di Kamal Muara

Minggu, 24 Januari 2016 Reporter: TP Moan Simanjuntak Editor: Nani Suherni 11110

Bangunan Pabrik Jadi Penyebab Genangan di Jalan Kapuk Kamal Raya

(Foto: TP Moan Simanjuntak)

Sebanyak 19 bangunan pabrik jadi penyebab genangan permanen di Kelurahan Kamal Muara.

Karena tertutup rapat dan tidak pernah dibersihkan membuat saluran jadi tidak berfungsi

Lurah Kamal Muara, Dwi Panji Forkiantoro mengatakan, 19 bangunan pabrik tersebut posisinya maju ke saluran air sepanjang 1,5 kilometer. Saluran air yang lebarnya di atas 60 sentimeter saat ini mulai menyempit.

"Karena tertutup rapat dan tidak pernah dibersihkan membuat saluran jadi tidak berfungsi. Imbasnya, saat hujan turun, jalan jadi langganan genangan paling minim setinggi 25-30 sentimeter. Bahkan belum lama ini ketinggian air pada jalan tersebut pernah mencapai kira-kira 50 sentimeter," ujar  Dwi, Minggu (24/1).

Ia mengharapkan, dengan pembongkaran tiga bangunan pabrik, dapat meminimalisir genangan. Selanjutnya, saluran dibersihkan oleh petugas Penanganan Prasarana dan Sarana Umum (PPSU) serta Suku Dinas Tata Air Jakarta Utara.

Saat ini saluran air sudah dapat difungsikan kembali menuju Kali Kamal. Sebelumnya, 16 bangunan sudah dibongkar oleh pemiliknya.

"Dengan berfungsi normalnya saluran, ke depan diharapkan dapat meminimalisir genangan sepanjang jalan tersebut," tandas Dwi.

BERITA TERKAIT
Coran Beton Sepanjang 100 meter Dibongkar di Jl Puan Raya

Inrit Beton di Jl Puan Raya Dibongkar

Jumat, 22 Januari 2016 9358

11 Bangunan Liar Di Maphar Dibongkar

11 Bangunan Liar Dibongkar di Maphar

Jumat, 25 Desember 2015 6887

Bangunan Di Cipulir Melanggar GSB Dibongkar

Langgar GSB, Bangunan di Cipulir Dibongkar

Selasa, 15 Desember 2015 4435

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469050

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307877

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284371

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 260995

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196619

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks