Selasa, 22 Desember 2015 Reporter: Jhon Syah Putra Kaban Editor: Rio Sandiputra 3605
(Foto: Jhon Syah Putra Kaban)
Armada metromini di Terminal Senen, Jakarta Pusat sudah kembali beroperasi. Namun begitu, bus sekolah juga masih disiagakan untuk antisipasi penumpukan penumpang.
"Yang beroperasi hanya yang laik jalan saja, bagi yang belum melengkapi persyaratan tentu tidak boleh," ujar Laudin Situmorang, Kepala Terminal Senen, Selasa (22/12).
Menurut Laudin, bus sekolah juga masih disiagakan sebagai antisipasi. Karena masih banyak armada metromini yang tidak beroperasi, akibat tidak layak. "Sifatnya kita standbykan saja, kalau penumpangnya memang ada menumpuk ke satu lajur maka akan kita operasikan bus sekolah," katanya.
Laudin mengatakan, jumlah bus sekolah yang disiapkan tidak sebanyak seperti hari sebelumnya. Hal ini untuk mengantisipasi adanya gesekan dengan para sopir metromini.
"Namun untuk bus sekolah akan tetap dikawal oleh Brimob dan Sabhara, hal ini juga sebagai bentuk pencegahan dilapangan," tandasnya.