Gedung Pemerintahan di Jaksel Sudah Pasang Ornamen Betawi

Selasa, 25 Agustus 2015 Reporter: Rudi Hermawan Editor: Budhy Tristanto 4424

Gedung Pemerintahan di Jaksel Sudah Pasang Ornamen Betawi

(Foto: Rudi Hermawan)

Seluruh gedung pemerintahan di lingkungan Pemkot Administrasi Jakarta Selatan telah dipasangi ornamen atau simbol-simbol budaya Betawi.  Hal ini sesuai keingnan Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama  yang meminta perkantoran milik DKI menonjolkan ornamen kedaerahan.

Gedung pemerintahan seperti kantor kecamatan dan kelurahan sudah terpasang ornamen Betawi seperti list plank, pucuk rebung dan gigi balang

Kepala Suku Dinas Pariwisata Jakarta Selatan Ahmad Syaropi mengatakan, pemasangan ornamen Betawi tersebut juga sesuai dengan Perda Pelestarian Kebudayaan Betawi.

"Untuk gedung pemerintahan, seperti kantor kecamatan dan kelurahan sudah terpasang ornamen Betawi seperti list plank, pucuk rebung dan gigi balang," kata Ahmad, Selasa (25/8).

Ahmad juga mengimbau ke sekolah-sekolah dan pengelola gedung swasta untuk memasang sejumlah ornamen Betawi. "Untuk pengelola gedung swasta, saat ini sifatnya hanya imbauan. Kalau nanti perda mewajibkan gedung swasta pasang ornamen Betawi, maka saya akan berkirim surat dan menegur jika belum dipasang,"  jelasnya. 

Pantauan di lapangan, ornamen Betawi terpampang di sejumlah kantor pemerintahan seperti di Kelurahan Pulo di Jalan Prapatan Raya, terdapat sepasang ondel-ondel, lalu di Kecamatan Mampang Prapatan ada ornamen Betawi berbentuk list plank.

BERITA TERKAIT
 Membina Budaya Betawi Bagian Dari Pelestarian Sudin Pariwisata Jaksel

Kantor Pemerintahan Wajib Pasang Ornamen Betawi

Rabu, 19 Agustus 2015 4654

Djarot : Pemprov DKI Akan Bangun Gapura Pembatas Berornamen Betawi

DKI akan Bangun Gapura Khas Betawi di Perbatasan

Rabu, 17 Juni 2015 7400

Rumah Betawi Jakarta Pusat Ramaikan Lebaran Betawi

Rumah Betawi Jakpus Ramaikan Lebaran Betawi

Jumat, 21 Agustus 2015 8969

Sembilan Fraksi DPRD Dukung Raperda Pelestarian Kebudayaan Betawi

Dewan Minta Budaya Betawi Masuk Kurikulum

Selasa, 16 Juni 2015 5201

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468506

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307243

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285055

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283952

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282632

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks