Parkir Liar, 40 Motor di Jatinegara Diangkut

Jumat, 14 Agustus 2015 Reporter: Budhi Firmansyah Surapati Editor: Widodo Bogiarto 4709

Parkir Liar, 40 Motor di Jatinegara Diangkut

(Foto: Budhi Firmansyah Surapati)

Suku Dinas Perhubungan dan Transportasi Jakarta Timur mengangkut 40 sepeda motor yang kedapatan parkir sembarangan di tiga titik di kawasan Jatinegara, Jumat (14/8). Selanjutnya puluhan sepeda motor tersebut dibawa ke Kantor Kecamatan Jatinegara untuk dilakukan proses hukum.

Operasi cabut pentil kurang efektif, makanya kita lakukan tindakan pengangkutan

"Operasi cabut pentil kurang efektif, makanya kita lakukan tindakan pengangkutan," kata Bernard Oktavianus Pasaribu, Kepala Suku Dinas Perhubungan dan Transportasi Jakarta Timur.

Penertiban yang melibatkan 100 personel ini dimulai pukul 15.00-17.00. Ketiga lokasi yang disisir yakni  Jalan Matraman sisi Utara, sekitar pasar hewan Jatinegara, sisi selatan Jalan Matraman Raya dan Jalan Raya Bekasi Timur.

Dikatakan Bernard, terhadap pemilik yang motornya diangkut dapat mengambil ke Kantor Kecamatan Jatinegara. Untuk memberi efek jera, para pelanggar tersebut diberikan sanksi tilang oleh pihak kepolisian. Selain razia motor, diakui Bernard, pihaknya juga menderek dua unit mobil yang terparkir tidak pada tempatnya.

"Setelah ini kami akan awasi lokasi parkir liar itu dengan ketat. Pasalnya ada taman juga yang berubah menjadi tempat parkir motor," tegas Bernard.

BERITA TERKAIT
Parkir Liar, 56 Kendaraan di Jakpus Ditindak

Parkir Liar, 56 Kendaraan di Jakpus Ditindak

Jumat, 14 Agustus 2015 3588

 Sistem Parkir Meter Akan Diterapkan di Jalan Asemka

Sistem Parkir Meter Akan Diterapkan di Jalan Asemka

Jumat, 14 Agustus 2015 5859

parkir meter

19 Lokasi akan Dipasang Parkir Meter

Kamis, 13 Agustus 2015 6672

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469050

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307872

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284371

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 260994

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196618

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks