Genangan di Kampung Melayu Berangsur Surut

Kamis, 28 November 2024 Reporter: Nurito Editor: Budhy Tristanto 809

Genangan di Kampung Melayu Berangsur Surut

(Foto: Mochamad Tresna Suheryanto)

Genangan di Kelurahan Kampung Melayu, Jatinegara, Jakarta Timur mulai berangsur surut, Kamis (28/11) sore. Namun, sebagian besar warga saat ini masih mengungsi di SDN Kampung Melayu 01 dan 02 serta di Masjid Ittihadul Ikhwan RW 08.

"Namun warga terdampak masih menempati lokasi pengugsian,"

Lurah Kampung Melayu, Angga Harjuno menuturkan, luapan Kali Ciliwung yang awalnya menggenangi pemukiman warga setinggi 1,7 meter sekitar pukul 06.15 pagi, saat sore pukul 16.30  sudah mulai menyusut jadi 20 hingga 30 sentimeter.    

Dia menjabarkan, di wilayah RT 05, 12 dan 13 RW 04 tersisa sekitar 50 sentimeter. Kemudian di RT  06 RW 08 tersisa 20 sentimeter, sedangkan di wilayah RT 13, 14, 15 , 16 RW 08 tersisa sekitar 30 sentimeter.

"Meski sudah berangsur surut, namun warga terdampak masih menempati lokasi pengugsian di SDN Kampung Melayu 01 dan 02 serta di Masjid Ittihadul Ikhwan," ujar Angga.

Kepala Seksi Pemerintahan Kelurahan Kampung Melayu, Samuel Sihombing menambahkan, jika kondisinya sudah benar-benar surut maka warga diimbau untuk kembali ke rumahnya masing-masing.

"Jika sudah surut total, kita akan lakukan bersih-bersih dengan melibatkan Damkar dan SDA," tandas Samuel.

BERITA TERKAIT
 Sudinsos Jaktim Berikan Bantuan Penyintas Genangan di Bantaran Ciliwung

Sudinsos Jaktim Beri Bantuan Warga Terdampak Luapan Kali Ciliwung

Kamis, 28 November 2024 728

Pj Gubernur Teguh Pastikan Penanganan Cepat Dampak Genangan di Kampung Melayu

Pj Gubernur Teguh Pastikan Penanganan Cepat Dampak Genangan di Kampung Melayu

Kamis, 28 November 2024 1293

Pemkot Jaktim Bahas Persiapan Pemungutan Suara Pilgub DKI

Persiapan Pemungutan Suara Pilkada Jakarta di Jaktim Dibahas dalam Rakorwil

Kamis, 21 November 2024 730

BPBD Minta Warga Pesisir Jakarta Waspada Rob Beberapa Hari ke Depan

BPBD Minta Warga Pesisir Jakarta Waspada Banjir Rob

Kamis, 28 November 2024 1217

 Jaktim Miliki 24 Kampung Siaga Bencana

Jaktim Miliki 24 Kampung Siaga Bencana

Senin, 02 September 2024 2022

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469059

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307909

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284376

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 261002

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196622

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks