Ahok Ganti Dirut PDAM Jaya

Senin, 29 Juni 2015 Reporter: Andry Editor: Dunih 8860

 Ahok Ganti Dirut PDAM Jaya

(Foto: Reza Hapiz)

Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama (Ahok), mencopot Sri Widayanto Kaderi dari jabatan Dirut Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) Jaya. Sebagai gantinya, Ahok menunjuk Erlan Hidayat yang sebelumnya menjabat sebagai Direktur Administrasi dan Keuangan PT Jakarta Propetindo (Jakpro).

Sekarang Dirut PDAM Jaya dijabat Pak Erlan Hidayat dari PT Jakpro

Pergantian Dirut PDAM Jaya dilangsungkan di kantor PDAM Jaya, Jalan Penjernihan Jakarta Pusat, Senin (29/6) sekitar pukul 09.00 WIB. Saat dikonfirmasi, Kaderi membenarkan jabatannya sebagai Dirut PDAM Jaya telah dicopot pada hari ini.

"Benar, tadi pagi pelantikannya jam 09:00 WIB. Yang melantik Kepala Badan Pengembangan Modal dan Promosi (BPMP) DKI Jakarta, Catur Laswanto. Sekarang Dirut PDAM Jaya dijabat Pak Erlan Hidayat dari PT Jakpro," kata Kaderi, Senin (29/6).

Kaderi mengaku, pasca resmi dicopot dari Dirut PDAM Jaya, jabatannya saat ini dipindahtugaskan menjadi anggota Badan Pengawasan Perusahaan Air Minum (BP PAM) DKI Jakarta. Kabar adanya rencana pergantian jabatannya sendiri diakuinya telah didengungkan Gubernur dari sejak lama.

"Seminggu lalu saya sudah diberitahu kalau akan diganti. Ini termasuk penyegaran birokrasi," tuturnya.

Ia menyatakan siap menjalankan jabatan barunya sebagai anggota BP PAM Jaya dengan sebaik-baiknya. Khususnya dalam hal pengawasan terhadap kinerja dan manajemen PDAM Jaya.

‎"Saya harus pastikan jangan sampai perusahaan tidak jalan atau merugi. Kita akan pantau tugasnya direksi dan jalannya manajemen PDAM Jaya," tuturnya.

Sementara itu, Kepala BPMP DKI Jakarta, Catur Laswanto berharap, Erlan Hidayat dapat bekerja lebih baik dari pendahulunya. Terlebih, Erlan dinilai telah memiliki banyak pengalaman sebagai direktur di sejumlah instansi.

"Pengalaman yang banyak itu kita harapkan dapat memberikan percepatan pelayanan penanganan air bersih yang lebih profesional," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Basuki Copot Dirut Bank DKI

Basuki Copot Dirut Bank DKI

Kamis, 18 Juni 2015 11967

Ganti Direksi Bank DKI, Ahok Bantah Adanya Korupsi

Ini Alasan Ahok Ganti Manajemen Bank DKI

Kamis, 18 Juni 2015 5893

 Jusuf Kalla Optimis Program 10 Juta Sambungan Air Rampung 5 Tahun Ke Depan

Program 10 Juta Sambungan Air Rampung 5 Tahun Lagi

Rabu, 27 Mei 2015 2931

Basuki : Jakarta Masih Alami Krisis Air Bersih

Krisis Air Bersih, Ahok akan Gunakan Teknologi Mutakhir

Rabu, 27 Mei 2015 4630

PAM Jaya Akan Sediakan Kran Air Layak Konsumsi

PT PAM Jaya Dirikan Keran Air Siap Minum

Selasa, 26 Mei 2015 7198

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469042

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307848

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284366

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 260986

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196611

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks