Senin, 29 Agustus 2016 Agung Supriyanto 1761
Dewan Perwakilan Rakyat Daerah ( DPRD ) DKI Jakarta meminta Dinas Pendidikan Provinsi DKI Jakarta untuk tetap menganggarkan dan melanjutkan pembangunan 50 gedung sekolah di DKI Jakarta. Pasalnya ada sejumlah sekolah yang anggaran pembangunannya diajukan dihapus oleh pihak eksekutif. Dari data yang diterima Beritajakarta TV, Senin ( 29/08/2016 ), dari sejumlah sekolah yang rencana akan dibangun oleh Dinas Pendidikan DKI Jakarta, saat ini telah dihapus anggarannya, padahal sejumlah sekolah tersebut kondisinya saat ini sangat butuh perhatian khusus demi kelancaran proses belajar mengajar siswa. Anggaran APBD Perubahan 2016 untuk pembangunan 50 gedung sekolah yang saat ini telah dihapus Dinas Pendidikan Provinsi DKI Jakarta sebesar 460 miliar, namun sangat disayangkan justru pembelian lahan 500 miliar yang diajukan.