Ribuan Rumah Kos di Jakbar Tak Berizin

Rabu, 22 April 2015 Reporter: Devi Lusianawati Editor: Lopi Kasim 2576

Ribuan Rumah Kos di Jakbar Tak Berizin

(Foto: Ilustrasi)

Ribuan rumah kos di wilayah Jakarta Barat tidak memiliki izin. Ribuan rumah kos tersebut tersebar di seluruh wilayah kecamatan. Kecamatan Taman Sari dan Kecamatan Palmerah merupakan wilayah terbanyak yang memiliki rumah kos. Hal itu karena di dua kecamatan tersebut banyak tempat hiburan dan perkantoran.

Jika terbukti tidak memiliki izin akan kami perintahkan untuk mengurus izinnya

Walikota Jakarta Barat, Anas Effendi mengatakan, di dua wilayah tersebut memang banyak terdapat rumah kos. Menurut Anas, secara keseluruhan masih banyak rumah kos di Jakarta Barat yang belum memiliki izin.

Pihaknya, tegas Anas, akan memberhentikan sementara usaha rumah kos tersebut hingga pemilik mengurus izin.

Jika terbukti tidak memiliki izin akan kami perintahkan untuk mengurus izinnya,” ucapnya, Rabu (22/4).

Kasie Pembangunan, Pemukiman dan Perawatan Gedung Sudin Perumahan dan Gedung Pemda Jakarta Barat, Mangasa Silitonga menambahkan, sebanyak 533 rumah kos terdaftar di Pemerintah Kota (Pemkot) Jakarta Barat.

“Tapi masih banyak rumah kos yang tidak terdaftar, ada sekitar ribuan rumah kos,” ujarnya.

BERITA TERKAIT
Walikota Jakbar Ancam Kos Yang Digunakan Untuk Prostitusi

Disalahgunakan, Walikota Ancam Segel Rumah Kos

Rabu, 22 April 2015 2830

Kawasan Halim Perdana Kusuma Siap Sambut Delegasi KAA

Razia Miras & Rumah Kos Ditunda Pekan Depan

Selasa, 21 April 2015 2724

Rumah Kos

Salahi Aturan, Izin Rumah Kos akan Dicabut

Selasa, 21 April 2015 7569

Banyak Kosan Tebet Tunggak Bayar PBB

3 Rumah Kos di Tebet Menunggak PBB

Selasa, 21 April 2015 5475

Tak Lapor Kelurahan, 5 Penghuni Kos Tebet Kena Tipiring

5 Penghuni Kos di Tebet Kena Tipiring

Selasa, 21 April 2015 3824

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468506

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307244

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285055

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283952

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282632

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks