50 Lapak PKL di Jl Kalibaru Timur Ditertibkan

Kamis, 09 April 2015 Reporter: Rudi Hermawan Editor: Widodo Bogiarto 3140

50 Lapak PKL di Jl Kalibaru Timur Ditertibkan

(Foto: Rudi Hermawan)

Untuk mecegah PKL kembali berjualan, kami siagakan sekitar 25 petugas Satpol PP dari kecamatan dan kelurahan

Berdiri di atas saluran air dan trotoar, sebanyak 50 lapak pedagang kaki lima (PKL) di Jalan Kalibaru Timur, Kelurahan Bungur, Senen, Jakarta Pusat, ditertibkan petugas Satpol PP, Rabu (8/4) malam.

Penertiban yang melibatkan 50 anggota Satpol PP dan dibantu puluhan masyarakat sekitar tersebut berlangsung kondusif. Petugas membongkar puluhan lapak PKL itu dengan peralatan manual. Kemudian puing sisa pembongkaran diangkut ke atas truk milik Dinas Kebersihan. Selanjutnya dibawa ke gudang Satpol PP di Cakung, Jakarta Timur untuk musnahkan.

Lurah Bungur, Achmad Nurulfalah mengatakan, penertiban dilakukan malam hari. Pasalnya, para PKL tersebut berjualan mulai pukul 09.00 hingga 17.00.

Nurulfalah mengaku sudah memberikan imbauan agar PKL membongkar sendiri lapaknya, namun tidak digubris. Pembongkaran itu sendiri merupakan usulan dari warga.

“Untuk mecegah PKL kembali berjualan, kami siagakan sekitar 25 petugas Satpol PP dari kecamatan dan kelurahan,” kata Nurulfalah.

BERITA TERKAIT
22 Lapak Penampungan PKL Jl Cibulan Dibongkar

Puluhan Lapak PKL di Jalan Cibulan Dibongkar

Rabu, 08 April 2015 3468

150 Lapak PKL di Tanah Abang Kembali di Tertibkan Satpol PP

Ratusan PKL di Tanah Abang Kembali Ditertibkan

Selasa, 07 April 2015 3952

250 Lapak PKL Di Pasar Tanah Abang Ditertibkan

250 Lapak PKL di Tanah Abang Ditertibkan

Senin, 06 April 2015 4186

Menutup Saluran Air, 40 Lapak PKL Ancol Dibongkar

40 Lapak PKL di Jl Ancol Barat 1 Dibongkar

Rabu, 08 April 2015 3216

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468505

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307239

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285053

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283952

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282630

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks