Penanganan HIV/AIDS Jadi Program Prioritas di Jakbar

Jumat, 03 April 2015 Reporter: Devi Lusianawati Editor: Lopi Kasim 3715

Penanganan HIV AIDS Jadi Program Prioritas di Jakbar

(Foto: Ilustrasi)

Meningkatnya jumlah kasus HIV/AIDS di Jakarta Barat, membuat pemerintah kota setempat menjadikan penanganan HIV/AIDS salah satu program prioritas di tahun 2016 mendatang.

Masih perlu ditingkatkan sarana dan prasarana kesehatan untuk menangani masalah HIV/AIDS di Jakarta Barat

Walikota Jakarta Barat, Anas Effendi mengatakan, setidaknya ada 27 program prioritas Pemkot Jakarta Barat yang merupakan hasil dari usulan masyarakat melalui Musyawarah Rencana Pembangunan (Musrenbang) dari tingkat kelurahan dan kecamatan.

Menurut Anas, salah satu masalah dibidang sosial adalah kurangnya sarana dan prasarana kesehatan yang menunjang penanganan HIV/AIDS.

“Masih perlu ditingkatkan sarana dan prasarana kesehatan untuk menangani masalah HIV/AIDS di Jakarta Barat,” katanya, Jumat (3/4).

Sementara itu, Kepala Suku Dinas Kesehatan Jakarta Barat, Dewi Satiasari mengatakan, berdasarkan hasil survei jumlah kasus HIV/AIDS di Jakarta Barat di tahun 2014 sebanyak 70 kasus. Untuk menekan terus meningkatnya kasus tersebut, salah satu upaya yang dilakukan adalah peningkatan kualitas dan kuantitas layanan HIV/AIDS dengan penambahan puskesmas satelit ARV di kecamatan.

“Tahun 2014 ada tiga puskesmas yang menjadi puskesmas satelit ARV yaitu Kembangan, Palmerah dan Kebon Jeruk tapi untuk tahun ini belum ada,” ungkapnya.

BERITA TERKAIT
50 Pemiliki Kafe dan UPT Diminta Waspada Penyebaran HIV AIDS

Pengelola Usaha Hiburan Diminta Ikut Cegah HIV/AIDS

Rabu, 07 Januari 2015 8530

Warga Diminta Waspadai Bahaya Narkoba

Warga Diminta Waspadai Bahaya Narkoba

Sabtu, 07 Februari 2015 3835

50 Pemiliki Kafe dan UPT Diminta Waspada Penyebaran HIV AIDS

Pengelola Usaha Hiburan Diminta Ikut Cegah HIV/AIDS

Rabu, 07 Januari 2015 8530

Ahok: Pembatasan Motor, Pengendara Bisa Istirahat

FKDM Inventarisir Permasalahan di Ibu Kota

Jumat, 02 Januari 2015 7660

Abk Kapal dan Nelayan Kepulauan Seribu Rentan Terinveksi HIV-Aids

Nelayan Kepulauan Seribu Rentan Terinfeksi HIV/AIDS

Senin, 15 Desember 2014 7209

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468506

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307241

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285053

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283952

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282631

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks