Jumat, 15 Oktober 2021 Reporter: Anita Karyati Editor: Erikyanri Maulana 1401
(Foto: Anita Karyati)
Satuan Pelaksana (Satpel SDA) Kecamatan Cempaka Putih menormalisasi saluran air di Jalan Cempaka Putih Tengah XXVI, Kelurahan Cempaka Putih Timur, Kecamatan Cempaka Putih.
Kepala Satpel SDA Kecamatan Cempaka Putih, Subandi mengatakan, normalisasi saluran tersebut merupakan tindak lanjut dari hasil Musrenbang. Menurutnya, saluran sepanjang 340 meter itu tampak rusak banyak terdapat lumpur. Alhasil saat hujan deras, aliran airnya langsung naik ke permukaan jalan.
"Pengerjaannya sudah dimulai sejak 11 Oktober lalu, mengerahkan 15 personel. Pengerjaan juga dilakukan secara manual," ujar Subandi, Jumat (15/10).
Menurutnya, normalisasi dilakukan dengan melakukan pengurasan saluran dilanjutkan dengan pemasangan u-ditch berukuran 40x40x120 sentimeter serta agar saluran kembali optimal menampung air dan tampak lebih rapi.
"Saat ini pengerjaannya baru lima persen. Kami targetkan akhir Oktober ini bisa rampung," katanya.
Material yang dibutuhkan antara lain seperti, pasir, semen, batu kali, cangkul, braker, genset dan linggis. Subandi berharap, setelah dinormalisasi, warga semakin merasa
aman dan nyaman terutama saat hujan deras."Lingkungan juga tampak lebih bersih dan rapi," tandasnya.