Lima Bus Sekolah Fasilitasi Transportasi Warga Selesai Isolasi di Rusun Nagrak

Selasa, 29 Juni 2021 Reporter: Nurito Editor: Toni Riyanto 1396

Lima Bus Sekolah Disiapkan untuk Pemulangan Pasien Sembuh COVID 19

(Foto: Nurito)

Unit Pengelola Angkutan Sekolah (UPAS) Dinas Perhubungan DKI Jakarta mengerahkan lima bus sekolah untuk membantu transportasi warga yang telah selesai menjalani isolasi terkendali di Rusun Nagrak, Cilincing, Jakarta Utara.

Diberikan secara gratis

Kepala UPAS Dinas Perhubungan DKI Jakarta, Ali Murthadho mengatakan, warga yang selesai menjalani isolasi terkendali akan diantarkan hingga puskesmas kecamatan sesuai wilayah domisilinya.

"Ada lima bus sekolah dengan 10 personel yang kita siagakan di Rusun Nagrak setiap harinya," ujarnya, Selasa (29/6).

Ia berharap, dengan adanya bantuan sarana transportasi ini akan membantu memudahkan sarana transportasi warga mengingat mereka yang menjalani isolasi terkendali berasal dari berbagai wilayah di Jakarta.

"Fasilitas transportasi ini diberikan secara gratis, warga tidak perlu membayar. Ini menjadi komitmen kami untuk membantu memberikan pelayanan terbaik kepada warga, termasuk kepada mereka yang usai terpapar COVID-19," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Enam Bus Sekolah Dikerahkan Antar Jemput Warga yang Vaksin di JI Expo Kemayoran

Enam Bus Sekolah Dikerahkan Antar Jemput Warga yang Vaksin di JI Expo Kemayoran

Minggu, 27 Juni 2021 1469

Tangani COVID 19, Upas Proteksi Diri dengan Dekontaminasi dan Sterilisasi

Awak dan Armada Bus Sekolah Rutin Didekontaminasi dan Sterilisasi

Selasa, 22 Juni 2021 1060

Gubernur Anies Pastikan Rusun Nagrak Siap Jadi Tempat Isolasi Terkendali Bagi Pasien Tanpa Gejala

Gubernur Anies Pastikan Rusun Nagrak Siap Jadi Tempat Isolasi Terkendali Bagi Pasien Tanpa Gejala

Rabu, 23 Juni 2021 1227

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468503

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307238

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285052

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283951

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282629

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks