PT Transjakarta Alihkan Sejumlah Layanan di Kawasan CSW

Senin, 31 Mei 2021 Reporter: Aldi Geri Lumban Tobing Editor: Toni Riyanto 2252

Transjakarta Alihkan Beberapa Layanan di Kawasan CSW

(Foto: doc)

PT Transportasi Jakarta (Transjakarta) melakukan pengalihan layanan Transjakarta di sekitar kawasan Centrale Stichting Wederopbouw (CSW), Jakarta Selatan sehubungan dengan adanya pengerjaan proyek pembangunan jembatan layang atau skybridge CSW.

Kami meminta maaf atas ketidaknyamanan ini

Kepala Divisi Sekretaris Korporasi dan Humas PT Transjakarta, Angelina Betris mengatakan, penyesuaian pada beberapa layanan Transjakarta yang beroperasi di sekitar lokasi tersebut efektif berlaku mulai Senin, 31 Mei 2021 hingga proyek pembangunan rampung.

"Kami meminta maaf bagi pengguna layanan Transjakarta atas ketidaknyamanan ini," ujarnya, Senin (31/5).

Betris menjelaskan, sejumlah layanan Transjakarta yang dilakukan penyesuaian sebagai berikut;

1. Puribeta-Blok M (13A) untuk sementara arah Blok M tidak melewati halte Rawa Barat dan Tirtayasa.

2. Dukuh Atas-Puri Beta (13C) untuk sementara arah Blok M tidak melewati Halte Gelora Bung Karno (GBK) sampai dengan Masjid Agung.

3. Pondok Labu-Blok M (1E) untuk sementara arah Blok M tidak melewati plang bus stop Blok M Plaza sampai dengan plang bus stop Bulungan.

4. Blok M-Pesanggrahan-Bintaro (1C) untuk sementara Blok M arah Pesanggrahan, Meruya, Rempoa dan Joglo tidak melewati bus stop Falatehan dan bus stop Bulungan.

5. Meruya-Blok M (1M) untuk sementara Blok M arah Pesanggrahan, Meruya, Rempoa dan Joglo tidak melewati bus stop Falatehan dan bus stop Bulungan.

6. Blok M-Rempoa (1Q) untuk sementara Blok M arah Pesanggrahan, Meruya, Rempoa dan Joglo tidak melewati bus stop Falatehan dan bus stop Bulungan.

7. Blok M-Joglo (8D) untuk sementara Blok M arah Pesanggrahan, Meruya, Rempoa dan Joglo tidak melewati bus stop Falatehan dan bus stop Bulungan.

"Kami tetap mengimbau masyarakat untuk tetap di rumah apabila tidak ada keperluan mendesak. Namun, jika harus ke luar rumah karena terpaksa, selalu pastikan untuk menerapkan 3M yakni, memakai masker, mencuci tangan dan menjaga jarak," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Transjakarta Reaktivasi Dua Layanan Premium Royaltrans

PT Transjakarta Operasikan Lagi Dua Rute Royaltrans

Kamis, 27 Mei 2021 2639

Transjakarta Perpendek Waktu Layanan Angkut Penumpang Sampai 31 Mei

PT Transjakarta Lakukan Penyesuaian Waktu Layanan BRT dan Non-BRT

Senin, 24 Mei 2021 1989

PT Transjakarta Tuntaskan Vaksinasi Covid-19 Bagi Seluruh Karyawannya

Karyawan dan Direksi PT Transjakarta Sudah Divaksin COVID-19 Lengkap

Jumat, 21 Mei 2021 2067

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469050

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307872

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284371

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 260994

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196618

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks