Sebagian Besar Pengungsi di Jaksel Telah Kembali ke Rumah

Senin, 05 Oktober 2020 Reporter: Adriana Megawati Editor: Rio Sandiputra 820

300 Masker Didistribusikan ke Posko Pengungsian di Jaksel

(Foto: Adriana Megawati)

Sebagian besar warga Jakarta Selatan yang sebelumnya berada di pengungsian sudah kembali ke rumahnya. Ratusan masker dibagikan kepada pengungsi untuk mencegah penularan Covid-19.

Awalnya ada 257 jiwa yang mengungsi, kini tinggal 29 jiwa

Kepala Pusat Data dan Informasi Kebencanaan (Pusdatin) BPBD DKI Jakarta, Mohammad Insaf mengatakan, posko di Musala Al-Ma'muriah, Kelurahan Cilandak Timur dan Masjid Al Ma'mur, Kelurahan Pejaten Timur.

"Update pada pukul 12.00 WIB, yang awalnya ada 257 jiwa yang mengungsi, kini tinggal 29 jiwa. Sedangkan untuk RT yang tergenang, bertambah dari 56 RT menjadi 69 RT," ujarnya, Senin (5/10).

Penambahan RT yang tergenang ini berada di wilayah Jakarta Timur, dari yang semula 31 RT menjadi 51 RT. Sementara di wilayah Jakarta Selatan, berkurang dari 23 RT menurun menjadi 16 RT. Untuk di wilayah Jakarta Barat tetap terdapat dua RT yang tergenang.

"Selain update RT yang tergenang, kita juga update ruas jalan yang tergenang. Sampai pukul 12.00 WIB tadi, masih ada empat ruas jalan yang tergenang. Lainnya sudah surut dan sudah bisa dilewati," tandasnya.

Adapun ruas jalan yang masih tergenang yaitu Jalan Kirai Rt 3/1 no. 12, Kelurahan Cipete Utara, Kebayoran Baru; Jalan Komp. Loka Permai No.14-16, Kelurahan Grogol Selatan, Kebayoran Lama; Jalan Pangeran Antasari Gg. Koba, Kelurahan Cipete Utara, Kebayoran Baru; dan Jalan Ophir 1 Kelurahan Gunung, Kebayoran Baru.

"Kita bagikan 300 masker di posko pengungsian. Pemberian masker ini untuk mencegah adanya penyebaran virus Covid-19 di posko pengungsian," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Pastikan Pelayanan Berjalan Baik, Wagub Ariza Tinjau Hotel Isolasi Terkendali Bagi Pasien COVID-19

Pastikan Pelayanan Berjalan Baik, Wagub Ariza Tinjau Hotel Isolasi Terkendali Bagi Pasien COVID-19

Minggu, 04 Oktober 2020 1456

BPBD DKI Telah Bangun Dua Posko Pengungsian di Jaksel

BPBD DKI Telah Bangun Dua Posko Pengungsian di Jaksel

Senin, 05 Oktober 2020 1744

Wali Kota Jakpus Tinjau Posko Banjir

Besok, Posko Banjir Pemkot Jakpus Mulai Dioperasikan

Rabu, 30 September 2020 1888

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468518

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307254

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285066

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283963

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282637

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks