Pintu Air Karet Siaga I

Senin, 09 Februari 2015 Reporter: Erna Martiyanti Editor: Agustian Anas 4311

pintu air pasar ikan

(Foto: doc)

Hujan yang tak kunjung berhenti hingga Senin (9/2) siang ini membuat tinggi muka air di sejumlah pintu air terus meningkat. Bahkan, hingga pukul 12.00, ketinggian muka air di Pintu Air Karet, Tanah Abang, Jakarta Pusat sudah mencapai 630 sentimeter (cm) atau memasuki siaga I atau bencana.

Pada pukul 12.00 WIB, Pintu Air Pasar Ikan berstatus siaga 1

Daerah yang berpotensi tergenang di antaranya Kelurahan Karet, Petamburan, Jelambar, Pluit, Duri Pulo, Tomang, Cideng, Pejagalan, dan Grogol.

Data dari Pusat Pengendali Operasional (Pusdalops) BPBD DKI Jakarta, kenaikan Pintu Air Pasar Ikan terjadi sejak pukul 09.00 yakni pada posisi siaga III dengan ketinggian 490 cm. Kemudian terus meningkat pada pukul 10.00 setinggi 550 cm dan pukul 11.00 setinggi 570 cm. Kemudian pada pukul 12.00, ketinggian mencapai 630 berstatus siaga 1.

Kepala Bidang Informatika dan Pengendalian Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) DKI Jakarta, Bambang Suryasaputra mengatakan, tinggi muka air terus mengalami peningkatan. "Pada pukul 12.00 WIB, Pintu Air Pasar Ikan berstatus siaga 1," kata Bambang, di Balaikota DKI Jakarta, Senin (9/2).

Dia mengatakan, Pintu Air Pasar Ikan adalah titik pertemuan antara aliran dari Sungai Ciliwung dan Sungai Krukut. Kedua aliran tersebut saat ini juga sudah dalam posisi siaga III. Ketinggian air di Manggarai mencapai 825 cm dan Krukut 150 cm.

Sementara itu, ketinggian air di Pintu Air Pasar Ikan mencapai 208 cm atau memasuki siaga II. Sedangkan Pintu Air Katulampa setinggi 80 cm, Pintu Air Pulogadung setinggi 650 cm, Pintu Air Manggarai 825 cm atau berstatus siaga III.

BERITA TERKAIT
Dua Pintu Air Berstatus Siaga II

Dua Pintu Air Berstatus Siaga II

Senin, 09 Februari 2015 4595

Picu Banjir di Palmeriam, Pintu Air Phb Pramuka Ditutup

Picu Genangan, Pintu Air Saluran PHB Pramuka Ditutup

Jumat, 30 Januari 2015 3457

 49 Titik Ruas Jalan di Ibu Kota Tergenang

49 Titik Ruas Jalan di Ibu Kota Tergenang

Senin, 09 Februari 2015 4351

blok f balaikota

Genangan di Blok F Balaikota Surut

Senin, 09 Februari 2015 5281

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469053

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307885

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284373

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 260995

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196619

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks