549 Kendaraan Parkir Liar di Jaksel Ditertibkan

Rabu, 15 Juli 2020 Reporter: Mustaqim Amna Editor: Andry 1561

 549 Kendaraan Parkir Liar di Jaksel Ditertibkan

(Foto: Mustaqim Amna)

Selama periode Juni 2020, Suku Dinas Perhubungan (Sudinhub) Jakarta Selatan telah menertibkan 549 kendaraan parkir liar dan menganggu kenyamanan pengguna jalan di wilayahnya.

Penertiban paling banyak dilakukan di Jalan Rasuna Said, Stasiun Manggarai, Stasiun Kebayoran Baru dan Jalan Ciputat Raya

Kepala Sudinhub Jakarta Selatan, Budi Setiawan mengatakan, 549 kendaraan yang ditertibkan terdiri dari 228 mobil angkutan barang, 167 kendaraan roda dua, 74 bus kecil, 69 mobil pribadi, sembilan taksi dan dua bajaj.

"Penertiban paling banyak dilakukan di Jalan Rasuna Said, Stasiun Manggarai, Stasiun Kebayoran Baru dan Jalan Ciputat Raya. Kita mengerahkan 50 personel saat penertiban," ujarnya, Rabu (15/7).

Budi menjelaskan, sanksi yang diberikan terhadap kendaraan parkir liar beragam mulai dari penderekan, pencabutan pentil, pemberhentian izin operasional hingga penilangan.

"Kita juga berkoordinasi dengan TNI dan Polri dalam setiap penertiban parkir liar," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Sudinhub Akan Tindak Kendaraan Parkir Liar di Belakang Wali Kota Jakbar

Sudinhub Jakbar Bakal Tindak Tegas Parkir Liar

Rabu, 08 Juli 2020 1578

 Petugas Gabungan Kecamatan Tanah Abang, Tindak 53 Kendaraan Parkir Liar

53 Kendaraan Parkir Liar di Tanah Abang Ditertibkan

Selasa, 02 Juni 2020 1364

 264 Kendaraan Roda Dua Ditertibkan Petugas di Kec. Setiabudi

264 Kendaraan Parkir Liar di Setiabudi Ditertibkan

Rabu, 12 Februari 2020 1899

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469041

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307827

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284361

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 260983

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196609

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks