Sarana Jaya Salurkan 150 Paket Kebutuhan Pokok di Kebon Jeruk

Sabtu, 06 Juni 2020 Reporter: Wuri Setyaningsih Editor: Erikyanri Maulana 2194

Sarana Jaya Salurkan 150 Paket Sembako di Jakarta Barat

(Foto: Wuri Setyaningsih)

Perumda Pembangunan Sarana Jaya bersama salah satu lembaga sosial masyarakat kembali menyalurkan 150 paket kebutuhan pokok bagi warga yang terdampak Coronavirus Disease 2019 (COVID-19) di Jl Madrasah II, Sukabumi Utara, Kebon Jeruk, Jakarta Barat.

Ini bentuk kepedulian kami,

Direktur Administrasi dan Keuangan Perumda Pembangunan Sarana Jaya, Bima Priya Santosa mengatakan, kebutuhan pokok yang dibagikan masing-masing berisi mi instan, gula pasir, beras, teh, dan minyak goreng.

"Penyaluran bantuan ini dalam rangka upaya kita membantu Pemprov DKI Jakarta dalam memenuhi kebutuhan pokok warga yang terdampak COVID-19," ujar Bima, Sabtu (6/6).

Dikatakan Bima, sejak Pemprov DKI Jakarta memberlakukan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB), Perumda Pembangunan Sarana Jaya secara masif menyalurkan bantuan mulai dari kebutuhan pokok, cairan disinfektan, kaporit, hand sanitizer hingga tenda untuk orang dalam pemantauan (ODP).

"Ini bentuk kepedulian kami. Karena situasi saat ini kita harus bahu membahu saling mengulurkan tangan untuk mengatasi dampak yang ditimbulkan COVID-19 khususnya di bidang ekonomi dan sosial," katanya.

Sekadar diketahui, dalam penyaluran bantuan di Jl Madrasah II, Sukabumi Utara, Kebon Jeruk ini, secara simbolis bantuan diserahkan Junior Manager Sub Divisi Umum Perumda Pembangunan Sarana Jaya, Supriyanto kepada perwakilan lembaga sosial masyarakat.


BERITA TERKAIT
Sarana Jaya Kembali Distribusika 200 Paket Sembako

Sarana Jaya Salurkan 200 Paket Kebutuhan Pokok di Taman Sari

Selasa, 19 Mei 2020 1716

Sarana Jaya Salurkan 921 Paket Sembako ke Warga Kampung Bali

Sarana Jaya Kembali Salurkan Bantuan Kebutuhan Pokok

Sabtu, 09 Mei 2020 2288

Sarana Jaya Kembali Bagikan Bantuan Kebutuhan Pokok dan Masker

Sarana Jaya Kembali Bagikan Bantuan Kebutuhan Pokok dan Masker

Senin, 27 April 2020 1865

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468519

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307260

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285067

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283964

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282638

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks