Sarana Jaya Salurkan 200 Paket Kebutuhan Pokok di Taman Sari

Selasa, 19 Mei 2020 Reporter: Wuri Setyaningsih Editor: Erikyanri Maulana 1714

Sarana Jaya Kembali Distribusika 200 Paket Sembako

(Foto: Wuri Setyaningsih)

Perumda Pembangunan Sarana Jaya (Sarana Jaya) kembali menyalurkan bantuan kebutuhan pokok bagi warga terdampak Coronavirus Disease (COVID-19). Kali ini, sebanyak 200 paket kebutuhan pokok dibagikan ke warga di RW 09 Kelurahan Maphar dan RW 06 Kelurahan Tangki, Kecamatan Taman Sari, Jakarta Barat.

Semoga bantuan ini bermanfaat untuk memenuhi kebutuhan warga,

Direktur Administrasi dan Keuangan Perumda Pembangunan Sarana Jaya, Bima Priya Santosa mengatakan, pihaknya terus berkontribusi membantu warga yang terdampak COVID-19 di Jakarta dengan membagikan bantuan paket kebutuhan pokok.

"Di RW 09 Kelurahan Maphar kami bagikan 100 paket kebutuhan pokok dan di RW 06 Kelurahan Tangki juga sebanyak 100 paket. Isinya beras, minyak, teh, mi instan dan gula pasir," ujarnya, Selasa, (19/5).

Dikatakan Bima, selama pandemi, Perumda Pembangunan Sarana Jaya telah mengoptimalkan anggaran Corporate Social Responsibility (CSR) perusahaan untuk kegiatan bantuan sosial membantu meringankan beban warga Jakarta.

"Semoga bantuan ini bermanfaat untuk memenuhi kebutuhan warga," katanya.

Warga RT 11/09 Kelurahan Maphar, Sukadir mengaku berterima kasih atas kepedulian Perumda Pembangunan Sarana Jaya.

"Kami sangat memerlukan bantuan dari berbagai pihak untuk membantu memenuhi kebutuhan sehari-hari. Karena kami di rumah saja," tandasnya.


BERITA TERKAIT
Perumda Pembangunan Sarana Jaya Salurkan 525 Paket Sembako di 2 Lokasi di Jakarta Timur

Sarana Jaya Salurkan Bantuan Bahan Pokok untuk Warga

Minggu, 03 Mei 2020 2212

 Sarana Jaya Bagikan 3.000 Masker Kain

Sarana Jaya Bagikan 3.000 Masker Kain

Selasa, 14 April 2020 1915

Menara Samawa dilengkapi Wastafel Portable

Ada Wastafel Portable di Menara Samawa

Senin, 06 April 2020 2842

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468506

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307244

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285055

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283952

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282632

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks