Ratusan Pedagang Pasar Ciracas Ikut Rapid Test

Rabu, 03 Juni 2020 Reporter: Nurito Editor: Erikyanri Maulana 1726

Ratusan Pedagang Pasar Ciracas Jalani Rapid Test

(Foto: Nurito)

Ratusan pedagang di Pasar Ciracas, Jakarta Timur, hari ini mengikuti rapid test Coronavirus Disease (COVID-19) yang digelar puskesmas kecamatan setempat.

Sejauh ini belum diketahui juga hasilnya karena pemeriksaan masih berlangsung,

Kepala Puskesmas Kecamatan Ciracas, Sunersi Handayani mengatakan, pihaknya menargetkan 300 pedagang bisa mengikuti rapid test. Sayangnya, dari target tersebut sebagian pedagang enggan mendatangi lokasi tes. Alhasil petugas medis melakukan jemput bola dengan mendatangi kios maupun lapak pedagang untuk mengambil sampel darah.

"Targetnya sampai saat ini belum tercapai juga, makanya kami melakukan jemput bola. Sejauh ini belum diketahui juga hasilnya karena pemeriksaan masih berlangsung," ujar Sunersi, Rabu (3/6).

Dia menambahkan, jika dari hasil tes ini menunjukkan reaktif COVID-19, maka akan ditindaklanjuti dengan pemeriksaan swab. Jika dari pemeriksaan swab ditemukan yang positif akan ditangani lebih lanjut.

Rapid test kali ini mengerahkan 30 petugas medis yang berasal dari tim medis puskesmas kelurahan dan kecamatan dibantu petugas Ketuk Pintu Layanan dengan Hati (KPLDH).

BERITA TERKAIT
 140 Warga dan Pedagang Pasar Jangkrik Jalani Rapid Test

Warga dan Pedagang Pasar Jangkrik Ikut Rapid Test

Selasa, 02 Juni 2020 1809

Kembali, 66 Pedagang Perumnas Klender Jalani Rapid Test

66 Pedagang Perumnas Klender Ikut Rapid Test

Jumat, 29 Mei 2020 1830

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468506

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307241

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285055

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283952

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282631

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks