Kamis, 21 Mei 2020 Reporter: Wuri Setyaningsih Editor: Erikyanri Maulana 2472
(Foto: Wuri Setyaningsih)
Koperasi Pekerja Bongkar Muat (KPBM) Pasar Induk Beras Cipinang (PIBC) menyalurkan bantuan sebanyak 1.200 paket kebutuhan pokok untuk para anggotanya.
Ketua KPBM Pasar Induk Beras Cipinang, Dinul Fikri menga
takan, pembagian bantuan berupa paket kebutuhan pokok jelang Idul Fitri merupakan agenda rutin. Pembagian dilakukan secara bertahap sejak Jumat (15/5) hingga Kamis (21/5)."Kami punya tradisi untuk membagikan bantuan kebutuhan pokok untuk para anggota menjelang Hari Raya Idul Fitri. Adapun isi paketnya terdiri dari beras, minyak goreng, gula pasir, teh, kopi dan minuman ringan," ujar Dinul, Kamis (21/5).
Khusus tahun ini, sambung Dinul, selain pekerja bongkar muat, KPBM juga membagikan beras ukuran lima kilogram kepada 660 pekerja yang diperkerjakan melakukan pengepakan paket bansos di Gudang SRG PT Food Station Tjipinang Jaya.
Pihaknya berharap, pemberian paket kebutuhan pokok ini dapat bermanfaat bagi para anggota KPBM.