Empat Kilogram Sampah Medis di Kepulauan Seribu Dimusnahkan

Sabtu, 02 Mei 2020 Reporter: Suparni Editor: Budhy Tristanto 1778

Sampah Medis Sekali Pakai di Kepulauan Seribu Dimusnahkan

(Foto: Suparni)

Selama periode Maret hingga April 2020, Suku Dinas Lingkungan Hidup (Sudin LH) Kepulauan Seribu telah mengumpulkan dan memusnahkan empat kilogram sampah medis, termasuk masker kesehatan sekali pakai yang digunakan tenaga medis.

Petugas kita wajibkan menggunakan alat pelindung diri (APD) saat bekerja

Kepala Suku Dinas Lingkungan Hidup Kepulauan Seribu, Djoko Rianto Budi Hartono mengatakan, pihaknya telah menginstruksikan petugas di lapangan agar memilah dan mengumpulkan tersendiri limbah sampah medis sekali pakai sejak dari asalnya.

"Sampah medis termasuk masker kesehatan yang berhasil dikumpulkan kami musnahkan agar tidak lagi dimanfaatkan," ujarnya, Sabtu (2/5).

Dia mengungkapkan, pemilahan sampah medis telah dilakukan oleh petugas di RSUD, Puskesmas dan  Pos Kesehatan sebelum diangkut ke tempat pembuangan sementara (TPS) di setiap pulau permukiman.

"Petugas kita wajibkan menggunakan alat pelindung diri (APD) saat bekerja dan membersihkan diri usai bekerja untuk antisipasi penularan COVID-19," tandasnya.

BERITA TERKAIT
 Sepanjang Pemberlakukan PSBB Pengolahan Bank Sampah di Pulau Tidung Tetap Beraktivitas

Aktivitas Bank Sampah di Pulau Tidung Tetap Berjalan

Senin, 27 April 2020 1653

 Volume Sampah Selama Wabah Covid-19 di Kepulauan Seribu Menurun

Volume Sampah di Kepulauan Seribu Turun 46,26 Persen

Sabtu, 18 April 2020 2496

 Sampah Rumah Tangga Di Pulau Tidung Berhasil Dipilah dan Diolah

Kelurahan Pulau Tidung Gencar Sosialisasikan Pemilahan Sampah

Kamis, 26 Maret 2020 1795

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468506

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307242

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285055

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283952

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282632

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks