Ini Lokasi Operasi Pasar Hari Ini

Jumat, 20 Maret 2020 Reporter: Aldi Geri Lumban Tobing Editor: Toni Riyanto 2536

 Ini Lokasi Operasi Pasar Hari Ini

(Foto: Aldi Geri Lumban Tobing)

Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta melalui Dinas Perindustrian, Perdagangan, Koperasi, Usaha Kecil dan Menengah (PPKUKM) bekerja sama dengan Badan Urusan Logistik (Bulog) kembali menggelar operasi pasar hari ini.

Operasi pasar dimulai pukul 08.00

Adapun lokasi yang sudah ditetapkan yakni, Pasar Munjul, Jakarta Timur; Pasar Kebayoran Lama, Jakarta Selatan; Pasar Palmerah, Jakarta Pusat; Pasar Sunter, Jakarta Utara; dan Pasar Grogol, Jakarta Barat.

Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Dinas PPKUKM DKI Jakarta, Elisabeth Ratu Rante Allo mengatakan, operasi pasar ini menyediakan bahan pokok seperti, beras medium, gula pasir, minyak goreng, dan tepung terigu.

"Operasi pasar dimulai pukul 08.00. Hari ini kami akan mendistribusikan masing-masing dua ton gula pasir di tiap pasar yang menjadi sasaran operasi pasar," ujarnya, Jumat (20/3).

Ratu menjelaskan, untuk bahan pokok lain dijatah bervariasi untuk setiap pasar. Rinciannya, beras medium 1 disediakan seberat 375 kilogram, beras medium 2 sebanyak 200 kilogram, minyak goreng 240 liter, dan tepung terigu mencapai 40 kilogram.

"Pada pelaksanaan sebelumnya warga menyambut antusias, semua bahan pokok yang ludes terjual," terangnya.

Menurutnya, operasi pasar bahan pokok ini bertujuan menjaga ketersediaan dan stabilitas harga bahan pokok di tengah pandemi COVID-19 ekaligus menjamin akses warga dalam mencukupi kebutuhan pokoknya.

"Kami akan memastikan ketersediaan bahan pangan, warga tidak perlu panik," tandasnya.

Untuk diketahui, dalam operasi pasar, beras medium ukuran lima kilogram dijual Rp 45.000; beras medium ukuran 50 kilogram Rp 415.000; beras premium ukuran lima kilogram Rp 61.000; tepung terigu Rp 8.500 per kilogram; minyak goreng Rp 11.500 per liter; dan gula pasir Rp 12.500 per kilogram.

BERITA TERKAIT
Operasi Pasar Hari Ini Dilakukan di Lima Lokasi

Operasi Pasar Hari Ini Dilakukan di Lima Lokasi

Kamis, 19 Maret 2020 1781

Dinas PPKUKM-Perum Bulog Adakan Operasi Pasar

Dinas PPKUKM-Perum Bulog Adakan Operasi Pasar

Rabu, 18 Maret 2020 1991

Dinas KPKP Gelar Operasi Pasar Komoditas Gula Pasir dan Minyak Sayur

Dinas KPKP Gelar Operasi Pasar Gula Pasir dan Minyak Sayur

Jumat, 13 Maret 2020 2464

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469042

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307843

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284365

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 260986

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196610

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks