Djarot Minta Lurah dan Camat Tidak Persulit Korban Banjir

Kamis, 22 Januari 2015 Reporter: Erna Martiyanti Editor: Erikyanri Maulana 4625

Blusukan ke Bukit Duri, Djarot Boncengi Lurah

(Foto: Erna Martiyanti)

Wakil Gubernur DKI Jakarta, Djarot Saiful Hidajat blusukan ke Kelurahan Bukit Duri, Kecamatan Tebet, Jakarta Selatan. Dalam kunjungannya kali ini, Djarot ingin memastikan kesiapan petugas dalam mengantisipasi banjir.

Harus terpadu, tetapi jangan sampai korban banjir mau ngungsi ditanya dulu, kamu warga mana, diminta KTP

Kedatangan Djarot langsung disambut Lurah Bukit Duri, Mardi Youce. Pada kesemepatan itu, Djarot juga mengajak Lurah Bukit Duri menyambangi pemukiman warga yang terkena banjir. Djarot pun memilih menggunakan sepeda motor dan mengajak Lurah Bukit Duri ke lokasi banjir yang berjarak sekitar 300 meter dari kantor kelurahan.

"Ayo pak lurah, saya boncengi. Di sini banyak motor kan, kita naik motor saja," kata Djarot, di sela-sela kunjungannya ke Kelurahan Bukit Duri, Kamis (22/1).

Tak lama kemudian, Djarot yang membocengi Lurah Bukit Duri langsung bergegas menuju lokasi banjir menggunakan sepeda motor.

Kepada lurah dan camat setempat, Djarot meminta agar selalu memperhatikan warga yang menjadi korban banjir. Djarot pun mengancam akan menggantung lurah dan camat yang mempersulit warga korban banjir. 

"‎Soal pengungsi dan banjir ini koordinasi  dengan Jakarta Timur. Harus terpadu, tetapi jangan sampai korban banjir mau ngungsi ditanya dulu, kamu warga mana, diminta KTP, kalau begitu saya gantung sampeyan berdua," kata Djarot seraya mengarahkan pandangannya ke lurah dan camat setempat. 

Camat Tebet, Mahludi mengakui penanganan banjir selalu berkoordinasi dengan pihak dan instansi terkait lainnya. "Seperti korban banjir di Manggarai, justru mengungsinya di Kampung Pulo. Begitu pula warga Kampung Pulo kerap mengungsi di Tebet. Ini karena kedekatan wilayah dan selama ini tidak ada masalah," ujarnya.

BERITA TERKAIT
Semua Minimarket 24 Jam Tak Berizin

Minimarket Tidak Boleh Lagi Masuk Perkampungan

Rabu, 21 Januari 2015 5885

Blusukan Ke Kali Asin, Wagub Boncengi Lurah Pluit

Djarot Tinjau Tanggul Kali Asin Pluit

Rabu, 21 Januari 2015 4905

DKI segera Bangun Pasar Induk Ayam

Pemprov DKI Akan Bangun Pasar Induk Ayam

Selasa, 20 Januari 2015 5071

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469054

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307887

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284373

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 260995

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196619

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks