Kualitas Air SWRO Pulau Tidung Terus Dicek

Senin, 24 Februari 2020 Reporter: Suparni Editor: Budhy Tristanto 2299

 Kualitas Air SWRO di Kelurahan Pulau Tidung di Cek Secara Berkala

(Foto: Suparni)

Petugas dari Suku Dinas Sumber Daya Air (Sudin SDA) Kepulauan Seribu, terus melakukan pengecekan kualitas air Sea Water Reverse Osmosis (SWRO) di Kelurahan Pulau Tidung, Kepulauan Seribu Selatan.

Pengecekan rutin dilakukan sampai benar-benar mendapatkan kualitas air yang baik untuk memenuhi kebutuhan warga akan air bersih

Kepala Suku Dinas SDA Kepulauan Seribu, Abdul Rauf mengatakan, pengecekan dilakukan di empat wilayah RW dengan menggunakan alat potensial hidrogen (PH), total disolved solid (TDS) dan turbidity meter.

"Dari empat RW di Pulau Tidung tinggal RW 04 yang sedang dilakukan pengecekan. Mudah-mudahan akhir bulan ini selesai," ujarnya, Senin (24/2).

Dikatakannya, untuk kualitas penyulingan dari air laut menjadi air tawar meliputi kejernihan dan ke-tawaran air sudah cukup baik serta sudah layak untuk mencukupi kebutuhan air bersih warga Pulau Tidung.

"Pengecekan rutin dilakukan sampai benar-benar mendapatkan kualitas air yang baik untuk memenuhi kebutuhan warga akan air bersih," terangnya.

Selama masa uji coba operasional SWRO sejak awal Januari lalu, lanjut Abdul Rauf, warga Pulau Tidung diberikan gratis hingga pengelolaan nanti diserahkan kepada PD PAM Jaya pada 2021.

"Selama masa uji coba air SWRO akan mengalir pada pukul 06.00 - 10.00 dan pukul  15.00 - 20.00, setiap harinya," tandasnya.

BERITA TERKAIT
 Instalasi SWRO Pulau Harapan Diuji Coba

Instalasi SWRO Pulau Harapan Diuji Coba

Jumat, 03 Januari 2020 2099

Fasilitas Air Bersih Diharapkan Dapat Tingkatkan Kesejahteraan Warga Kepulauan Seribu

Deputi Gubernur DKI Resmikan SWRO di Pulau Payung

Rabu, 20 November 2019 2140

PAM Jaya Lakukan Sosialisasi Tarif dan Kepelangganan di Tiga Pulau

PAM Jaya Sosialisasikan Tarif dan Kepelangganan di Kepulauan Seribu

Jumat, 24 Januari 2020 2457

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469043

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307858

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284367

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 260987

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196612

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks