Satpol PP Kerahkan Personel dan Sarpras Bantu Warga Terdampak Banjir

Senin, 24 Februari 2020 Reporter: Aldi Geri Lumban Tobing Editor: Toni Riyanto 2036

Satpol PP Kerahkan Personel dan Sarpras Bantu Warga Terdampak Banjir

(Foto: Aldi Geri Lumban Tobing)

Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) DKI Jakarta terus siaga mengerahkan personel serta sarana dan prasarana (Sarpras) yang dimiliki dari tingkat kelurahan sampai provinsi seperti, mobil operasional, truk, perahu karet, dan mobil pertolongan (rescue) untuk membantu warga terdampak banjir.

Merasakan kehadiran pemerintah

Kepala Satpol PP DKI Jakarta, Arifin mengatakan, hujan deras yang mengguyur Jakarta belakangan ini menyebabkan genangan di sejumlah titik lokasi.

"Saya sudah instruksikan seluruh personel yang bertugas untuk maksimal membantu evakuasi dan aktivitas warga," ujarnya, Senin (24/2).

Arifin menjelaskan, pihaknya siap membantu proses evakuasi warga yang terjebak banjir dari rumahnya ke posko pengungsian atau tempat yang aman. Tidak hanya di permukiman, personel Satpol PP juga siap membantu masyarakat yang terjebak genangan di jalan umum.

"Ada warga yang sedang sakit terjebak banjir kemarin kami evakuasi. Kami juga mengangkut motor yang terjebak genangan di jalan," terangnya.

Ia menambahkan, pihaknya terus berkoordinasi dan bekerja sama dengan organisasi perangkat daerah (OPD) terkait, TNI/Polri, serta stakeholder lainnya.

"Kami akan bekerja optimal membantu warga. Sehingga, mereka bisa merasakan kehadiran pemerintah di saat mereka tertimpa musibah," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Genangan di Petamburan Berangsur Surut

Genangan di Permukiman Warga Petamburan Sudah Surut

Minggu, 23 Februari 2020 1820

80 PPSU Bantu Evakuasi Warga korban Banjir di Kayu Putih

Petugas Bantu Evakuasi Warga Terdampak Banjir di Kayu Putih

Minggu, 23 Februari 2020 2498

Konstruksi Reklame di Kawasan Kendali Ketat Dibongkar

Konstruksi Reklame di Kawasan Kendali Ketat Dibongkar

Sabtu, 22 Februari 2020 2064

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468506

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307242

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285055

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283952

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282632

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks