Lima Pasar di Jaksel Dipastikan Aman dari Bahan Berbahaya

Rabu, 19 Februari 2020 Reporter: Mustaqim Amna Editor: Andry 1837

Sudin KPKP Sidak Lima Pasar di Jaksel, Kualitas Pangan Dipastikan Aman

(Foto: Mustaqim Amna)

Suku Dinas Ketahanan Pangan Kelautan dan Pertanian (Sudin KPKP) Jakarta Selatan memastikan produk pangan yang dijual di lima pasar di wilayahnya aman dari bahan berbahaya.

Dari lima pasar yang sudah diperiksa, semuanya negatif dari bahan berbahaya

Lima pasar tersebut terdiri dari Pasar Minggu, Pasar Lenteng Agung, Pasar Warung Buncit, Pasar Cidodol dan pasar swalayan di Cilandak

Kepala Suku Dinas KPKP Jakarta Selatan, Hasudungan mengatakan, kepastian keamanan pangan di lima pasar ini berdasarkan hasil pemeriksaan pada Selasa (18/2) kemarin. Produk pangan yang diperiksa meliputi pertanian, peternakan dan perikanan.

"Dari lima pasar yang sudah diperiksa, semuanya negatif dari bahan berbahaya atau aman dikonsumsi,” ujarnya, Rabu(19/2).

Ia mengungkapkan, total sampel pangan yang diperiksa di lima pasar tersebut ada 341 jenis dengan rincian 184 sampel pertanian, 44 sampel peternakan, dan 113 sampel perikanan.

"Pemeriksaan ini bagian dari pengawasan rutin yang dilakukan setiap tahunnya. Sepanjang tahun 2020 ini ada 27 kali pemeriksaan produk pangan," katanya.

Menurut Hasudungan, parameter uji bahan pangan produk pertanian yang digunakan uji pestisida. Sementara uji formalin digunakan untuk produk perikanan dan peternakan.

"Untuk produk peternakan seperti ayam menggunakan uji eber atau uji kebusukan," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Sudin KPKP Jakbar Lakukan Pengawasan Lima Pasar Tradisiona

Produk Pangan di Lima Pasar Tradisional Jakarta Barat Diperiksa

Kamis, 06 Februari 2020 2071

Dinas KPKP Intensifkan Pengawasan Pangan di Pasar Tradisional dan Modern

Dinas KPKP Intensifkan Pengawasan Pangan

Rabu, 15 Mei 2019 2179

Sudin KPKP Jaksel Lakukan Biosekuriti di Pasar Burung Barito

Sudin KPKP Lakukan Biosekuriti Pasar Burung Barito

Jumat, 31 Januari 2020 3056

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469050

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307872

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284371

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 260994

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196618

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks