Ahok Minta Surat dari PT JM Dipelajari

Senin, 12 Januari 2015 Reporter: Folmer Editor: Erikyanri Maulana 3834

Pemprov DKI Siapkan Surat Keputusan Pembatalan Monorel

(Foto: doc)

Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama berencana melayangkan surat keputusan terkait kejelasan proyek monorel di ibu kota.

Tadi dalam rapat, saya sudah minta agar surat dari PT Jakarta Monorail (JM) dipelajari dan Minggu ini sudah harus ada jawaban supaya jelas

"Tadi dalam rapat, saya sudah minta agar surat dari PT Jakarta Monorail (JM) dipelajari dan Minggu ini sudah harus ada jawaban supaya jelas, maunya apa gitu," ujar Basuki usai menggelar rapat pimpinan (rapim) di Balaikota, Senin (12/1).

Basuki pun bersikeras menolak rute pembangunan depo monorel di atas Waduk Setiabudi dan Tanah Abang yang diajukan oleh PT JM. "Kita mau setop, mau ganti yang lain. Kita kirim surat balasan, kita lagi pelajari dulu agar dasar hukumnya jelas," katanya.

Ditanya wartawan soal nasib monorel ke depan, Basuki menjawab, Pemprov DKI sudah memutuskan tidak bisa dilanjutkan. ”Pokoknya kalau di daerah Tanah Abang dan Setiabudi sudah tidak bisa saja," tegasnya.

Menurut mantan Bupati Belitung Timur menambahkan, pembangunan monorel tetap bisa berjalan, namun proyek tersebut harus melalui tender dengan pengajuan rute yang berbeda.

"Makanya, inti surat yang mau kita sampaikan yakni menolak PT JM membangun di Jakarta sebetulnya dengan rute seperti itu. Kalau mau bangun lagi, mesti ikut tender dengan rute berbeda. Jadi kita mau cari formatnya seperti apa," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Basuki : Nasib Proyek Monorel Akan Diputuskan Pekan Depan

Ahok Tolak Depo Monorel di Atas Waduk Setiabudi

Sabtu, 10 Januari 2015 5527

Ahok Hentikan Kerjasama dengan PT JM Bangun Monorel

DKI Akan Cari Pengembang Lain untuk Bangun Monorel

Selasa, 09 Desember 2014 6532

Ahok Tolak Tawaran Investasi Monorel dari Adhi Karya

Ahok Tolak Tawaran PT Adhi Karya Bangun Monorel

Kamis, 30 Oktober 2014 4292

tiang_monorel_istimewa_8.jpg

PT JM Akan Serahkan Persyaratan 10 September

Kamis, 21 Agustus 2014 3863

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468506

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307244

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285055

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283952

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282632

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks