Basuki Pastikan Gaji PNS Dibayar Hari Ini

Kamis, 08 Januari 2015 Reporter: Erna Martiyanti Editor: Agustian Anas 6435

Basuki Pastikan Gaji PNS Dibayar Hari Ini

(Foto: Yopie Oscar)

Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama memastikan gaji pegawai negeri sipil (PNS) di lingkungan Pemprov DKI Jakarta dibayarkan hari ini.

Sudah beres. Kemarin sudah langsung tanda tangan. Sudah bisa proses

"Sudah beres. Kemarin sudah langsung tanda tangan. Sudah bisa proses," kata Basuki, di Balaikota DKI Jakarta, Jalan Medan Merdeka Selatan, Kamis (1/8).

Dikatakan Basuki, belum cairnya gaji pegawai hanya karena miskomunikasi atau salah paham. Hal itu terkait dengan perombakan massal yang dilakukan terhadap ribuan pejabat pada 2 Januari lalu. "Mereka salah paham saja. Karena ada beberapa yang dicopot jadi staf. Lalu ada terlambat hitung. Kalau dulu kan pejabat eselon ada tunjangan-tunjangan dikirim sekaligus duitnya," ujarnya.

Seharusnya, kata Basuki, gaji pokok masing-masing PNS dikirimkan terlebih dahulu. Karena untuk gaji pokok tidak akan berbeda, lantaran disesuaikan dengan golongan masing-masing PNS. Sementara untuk tunjangan, besarannya disesuaikan dengan jabatan yang diduduki oleh PNS, terjantung mereka menempati jabatan eselon berapa. "Harusnya sederhana kan, kirim saja gaji pokoknya dulu," katanya.

Basuki mengatakan, seharusnya proses pencairan sudah bisa dijalankan sejak kemarin, Rabu (7/1). Sehingga sekitar 72 ribu PNS di lingkungan Pemprov DKI Jakarta bisa segera menerima gaji mereka. "Iya, kemarin pun sudah jalan harusnya," tegasnya.

BERITA TERKAIT
heru_budi_hartono_ist.jpg

Besok, Gaji PNS DKI Cair

Rabu, 07 Januari 2015 10135

Ahok: Gaji PNS Bisa Menggunakan Anggaran Mendahului

Ahok: Gaji PNS Bisa Menggunakan Anggaran Mendahului

Rabu, 07 Januari 2015 8873

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469041

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307825

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284361

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 260981

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196608

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks