Masjid di DKI akan Dilengkapi Taman

Selasa, 06 Januari 2015 Reporter: Andry Editor: Dunih 3618

 Ahok Heran Tak Ada Masjid di Balaikota

(Foto: doc)

Sebanyak tujuh orang pengurus Dewan Masjid Indonesia (DMI) DKI menyambangi Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) di Balaikota. Selain menyampaikan terima kasih kepada Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta yang telah memberangkatkan 30 marbut umrah ke Mekkah, DMI juga membahas soal proyek perluasan masjid yang dilengkapi taman dan jaringan internet.

Kepada Pak Ahok kita tadi juga sampaikan dan sosialisasikan program perluasan masjid ke masjid-masjid per wilayah kota madya

"Kepada Pak Ahok kita tadi juga sampaikan dan sosialisasikan program perluasan masjid ke masjid-masjid per wilayah kota madya," ujar KH Syamsuddin, Ketua DMI DKI, Selasa (6/1).

Syamsuddin menambahkan, program perluasan masjid yang disampaikan pihaknya ke gubernur mencakup pembangunan taman lapangan yang akan disesuaikan dengan kebutuhan masjid.

"Jadi di perluasan masjid itu kita juga bangun taman lapangan. Ukurannya sesuai kebutuhan masjid," tuturnya.

Ia mengaku, pihaknya telah memilih sejumlah masjid yang akan dijadikan pilot project atau percontohan dari program perluasan masjid. Tak hanya diperluas, masjid yang dipilih menjadi pilot project juga akan dipasangi jaringan internet (Wi-Fi) yang bisa diakses para jamaah.

"Untuk pemakaian Wi-Fi sudah berjalan di beberapa masjid dan menggunakan password yang akan diganti setiap harinya," tukasnya.

BERITA TERKAIT
 Ahok Heran Tak Ada Masjid di Balaikota

Ahok Heran Tak Ada Masjid di Balaikota

Jumat, 02 Januari 2015 4853

Rencana Basuki Bangun Masjid di Balaikota Mendapat Dukungan

Rencana Basuki Bangun Masjid di Balaikota Mendapat Dukungan

Jumat, 02 Januari 2015 4365

 Ahok Berangkatkan Umroh 30 Marbot

Basuki Berangkatkan 30 Marbut ke Tanah Suci

Selasa, 16 Desember 2014 6981

Ahok Minta Ulama Berantas Buta Alquran

Ahok Minta Ulama Berantas Buta Alquran

Rabu, 29 Oktober 2014 6399

pembagian bazis jakpus

Bazis Jakpus Bantu Perbaikan Sarana Keagamaan

Senin, 15 September 2014 4058

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469054

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307888

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284373

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 260995

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196619

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks