HUT ke-74 TNI, BPRD Buka Layanan di Mako Kostrad

Sabtu, 05 Oktober 2019 Reporter: Agung Supriyanto Editor: Toni Riyanto 3564

UP PKB dan BBNKB jakpus Gelar Layanan Samsat Mobil di Mako Kostrad

(Foto: Agung Supriyanto)

Memperingati HUT ke-74 TNI, Badan Pajak dan Retribusi Daerah (BPRD) DKI Jakarta melalui Unit Pelayanan Pajak Kendaraan Bermotor (PKB) dan Bea Balik Nama Kendaraan Bermotor (BBNKB) Jakarta Pusat, menggelar pelayanan di Markas Komando (Mako) Komando Cadangan Strategi Angkatan Darat (Kostrad) di Jalan Taman Pejambon, Gambir, Jakarta Pusat.

Pelayanannya cepat, bagus, dan sangat membantu kami

Kepala Unit Pelayanan PKB dan BBNKB Jakarta Pusat, Manarsar Simbolon mengatakan, pelayanan pembayaran Pajak Kendaraan Bermotor (PKB) tersebut dilakukan melalui mobil Samsat Keliling (Samling).

"Layanan ini diadakan di sini sebagai bentuk apresiasi kami kepada TNI," ujarnya, Sabtu (5/10).

Manarsar menjelaskan, sejak layanan dibuka pada pukul 07.00 WIB ada 11 wajib pajak (WP) yang melakukan pembayaran dengan nilai penerimaan mencapai Rp 2.840.500.

"Selamat HUT ke-74 TNI. Semoga layanan ini juga menjadi bentuk sinergisitas yang semakin baik antara Pemprov DKI dengan unsur TNI," ungkapnya.

Sementara itu, salah seorang anggota TNI, Darma menuturkan, layanan jemput bola melalui Samling ini sangat memudahkan dirinya dalam melakukan kewajiban membayar pajak.

"Pelayanannya cepat, bagus, dan sangat membantu kami," tandasnya.

BERITA TERKAIT
UP PKB dan BBNKB Jakpus Optimistis Realisasi Penerimaan Pajak Capai 100 Persen

UP PKB BBNKB Jakpus Optimistis Capai Target Pajak Tahun 2019

Selasa, 14 Mei 2019 2011

UP PKB dan BBNKB Jaksel Tambah Layanan Drive Thru

UP PKB dan BBNKB Jaksel Tambah Layanan Drive Thru

Rabu, 09 Januari 2019 1978

 Mobil Layanan Samsat Keliling di JIC Dioperasionalkan

Mobil Layanan Samsat Keliling di JIC Mulai Dioperasikan

Senin, 21 Januari 2019 2270

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468505

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307241

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285053

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283952

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282630

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks