Pekan Panutan Pajak di Jakbar Dihadiri 350 WP

Kamis, 05 September 2019 Reporter: Folmer Editor: Budhy Tristanto 1490

Suban PRD Jakbar Gelar Pekan Panutan Pajak

(Foto: Folmer)

Sekitar 350 wajib pajak perorangan dan tokoh masyarakat, Kamis (5/9), menghadiri Pekan Panutan Pajak Bumi Bangunan Perdesaan dan Perkotaan (PBB P2) tahun 2019 yang digelar di Ruang Ali Sadikin, kantor Wali Kota Jakarta Barat.

Target penetapan PBB P2 Jakarta Barat tahun 2019 sebesar Rp 1,4 triliun dari total Rp 9,56 triliun. 

Kepala Suku Badan Pajak dan Retribusi Daerah Jakarta Barat, Hendarto menjelaskan, para wajib pajak yang hadir dan menunaikan kewajibannya saat pelaksanaan kegiatan ini mendapat penghargaan dan sovenir dari Wali Kota, Rustam Effendi dan Kepala Badan Pajak dan Retribusi Daerah (BPRD) DKI Jakarta, Faisal Syafruddin.

"Mereka akan mendapatkan piagam penghargaan plus sovenir dari Wali Kota Jakarta Barat,"katanya.  

Kepala BPRD DKI Jakarta, Faisal Syafruddin mengatakan, kegiatan yang dilaksanakan selama satu pekan ini dalam rangka meningkatkan kesadaran warga Jakarta Barat untuk membayar PBB P2 tepat waktu.

"Target penetapan PBB P2 Jakarta Barat tahun 2019 sebesar Rp 1,4 triliun dari total Rp 9,56 triliun. Kami mengapreasi atas kehadiran Wajib Pajak pada pekan panutan pajak untuk membayarkan kewajibannya," ujar Faisal.  

Ia juga menyampaikan terima kasih atas dukungan Walikota, camat dan lurah se Jakarta Barat dalam rangka peningkatan pendapatan daerah.

"Pajak daerah yang disetorkan oleh warga akan dikembalikan lagi dalam bentuk pembangunan prasarana sarana, transportasi, kesehatan dan pendidikan dan sebagainya," paparnya.

Sementara Wali Kota Jakarta Barat, Rustam Effendi, mengusulkan agar kegiatan Pekan Panutan Pajak ini digelar di awal setelah SPPT PBB P2 didistribusikan kepada warga di delapan kecamatan.

"Pekan Panutan Pajak ini digelar untuk mengajak warga Jakarta Barat menunaikan kewajiban sebelum jatuh tempo 16 September mendatang," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Pekan Panutan Pajak Jakut Targetkan Raihan Rp 210 Milliar

Pekan Panutan Pajak Jakut Targetkan Raihan Rp 210 Milliar

Rabu, 04 September 2019 1656

 UP PKB BBNKB Jaktim Gelar Layanan Mobil Keliling di TMII

UP PKB BBNKB Jaktim Gelar Layanan Mobil Keliling di TMII

Kamis, 29 Agustus 2019 1858

 Pekan Panutan PBB-P2 Jakarta Timur Targetkan Raihan Rp 200 Miliar

Pekan Panutan PBB-P2 Jakarta Timur Targetkan Raihan Rp 200 Miliar

Kamis, 29 Agustus 2019 1717

 Pemkot Jakbar Gelar Pekan Panutan PBB P2 2018

Pekan Panutan Pajak di Jakbar Undang Tokoh Masyarakat

Kamis, 06 September 2018 2109

Pekan Panutan Pembayaran PBB-P2 Digelar di Jakpus

Pekan Panutan Pembayaran PBB-P2 Digelar di Jakpus

Rabu, 28 Agustus 2019 1796

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468515

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307252

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285065

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283962

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282636

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks