Warga Diajak Ikuti #7DaysChallenge Gunakan Transportasi Umum

Selasa, 16 Juli 2019 Reporter: Adriana Megawati Editor: Andry 3250

Pemprov DKI Ajak Warga Ikuti 7 Days Challange Gunakan Transportasi Umum

(Foto: doc)

Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta mengajak seluruh masyarakat untuk mengikuti #7DaysChallenge menggunakan transportasi di Ibukota. Tantangan ini dicetuskan untuk membantu mengurangi polusi udara.

Kita ajak masyarakat untuk mengikuti tantangan ini,

Deputi Gubernur Bidang Tata Ruang dan Lingkungan Hidup DKI Jakarta, Oswar Muadzin Mungkasa mengatakan, tantangan ini berlangsung pada 15-25 Juli 2019 dengan cara memposting segala kegiatan yang menggunakan transportasi publik di Instagram kemudian menandainya ke @dkijakarta dan @dishubdkijakarta.

"Kita ajak masyarakat untuk mengikuti tantangan ini. Karena bisa membantu mengurangi polusi udara," ujarnya, Selasa (16/7).

Oswar menjelaskan, tantangan ini memperebutkan total hadiah sebesar Rp 2,5 juta yang berupa Kartu Jaklingko yang telah terisi saldo untuk lima orang pemenang.

"Ada hadiah untuk lima pemenang. Masing-masing dapat Kartu Jaklingko. Pemenang akan dihubungi panitia dengan mengirim data dirinya," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Pemprov DKI akan Tambah Alat Ukur Pencemaran Udara

Pemprov DKI akan Tambah Alat Ukur Pencemaran Udara

Jumat, 12 Juli 2019 3156

Perbaikan Kualitas Udara Perlu Peran Masyarakat

Perbaikan Kualitas Udara Perlu Peran Masyarakat

Minggu, 07 Juli 2019 3308

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468506

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307242

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285055

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283952

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282631

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks