Pemilik Pemotongan Ayam Diberi Peringatan

Selasa, 09 Desember 2014 Reporter: Jhon Syah Putra Kaban Editor: Agustian Anas 3871

Sudah Disegel, Depo Ayam Nekat Beroperasi

(Foto: Jhon Syah Putra Kaban)

Meski sudah disegel oleh Suku Dinas Peternakan dan Perikanan Jakarta Pusat sejak dua bulan lalu, namun 17 titik lokasi penampungan dan pemotongan ayam di Jalan Pangkalan asem, Johar Baru hingga kini masih tetap beroperasi.

Kami sudah sediakan tempat pengganti di Petukangan dan Penggilingan. Kami beri waktu hingga 15 Desember untuk pindah. Jika menolak, ayamnya akan kami sita

Kepala Suku Dinas Peternakan dan Perikanan Jakarta Pusat, Ishom Setiawan, mengatakan, pihaknya terus melakukan upaya persuasif kepada pemilik depo pemotongan ayam tersebut agar bersedia pindah.

Rencananya, usaha pemotongan ayam tersebut akan direlokasi ke daerah Petukangan, Jakarta Selatan dan PD Dharma Jaya di Jalan Raya Penggilingan, Cakung, Jakarta Timur.

"Kami sudah sediakan tempat pengganti di Petukangan dan Penggilingan. Kami beri waktu hingga 15 Desember untuk pindah. Jika menolak, ayamnya akan kami sita," tegasnya, Selasa (9/12).

Menurutnya, pemilik usaha pemotongan ayam tersebut keberatan dipindah karena khawatir omzet mereka akan turun.

Fredy (45), pemilik depo ayam mengaku keberatan dipindah karena terlalu jauh dari lokasi mereka berjualan sekarang. "Saya keberatan karena lokasinya terlalun jauh," ucapnya.

Dia mengaku sudah berjulan di Jalan Pangkalan Asem sejak 20 tahun yang lalu dan memiliki banyak pelanggan. "Kalau dipindah, omset saya akan turun," ujarnya.

BERITA TERKAIT
Penampungan Ayam di Matraman Direlokasi ke RPH Rawa Kepiting

21 Lokasi Penampungan Ayam di Matraman Akan Dipindahkan

Sabtu, 11 Oktober 2014 8013

Disegel, 17 Usaha Pemotongan Nekat Beroperasi

Disegel, 17 Usaha Pemotongan Ayam Nekat Beroperasi

Kamis, 23 Oktober 2014 4524

18 Depo Pemotongan Ayam Di Jalan Pangkalan Asem Disegel

18 Lokasi Usaha Pemotongan Ayam Disegel

Selasa, 21 Oktober 2014 8058

 Salah satunya, Rumah Potong Unggas (RPU) di RW 01, Kelurahan Cipulir yang akan direlokasi ke RPU Jl

Cegah Penyakit Unggas, RPU Diminta Pindah

Sabtu, 28 Juni 2014 5177

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469045

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307864

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284370

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 260991

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196615

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks