443 Mustahik di Pesanggrahan Terima Bantuan ZIS

Rabu, 07 November 2018 Reporter: Wuri Setyaningsih Editor: F. Ekodhanto Purba 2167

Pemkot Jaksel Berikan Bantuan Kepada 443 Mustahik Pesanggrahan

(Foto: Wuri Setyaningsih)

Sebanyak 443 mustahik di wilayah Kecamatan Pesanggarahan menerima bantuan dana Zakat Infaq dan Shadaqah (ZIS) dari Badan Amil Zakat Infaq dan Shadaqah (Bazis) Jakarta Selatan.

Harapannya, semoga bantuan yang diberikan ini bermanfaat bagi para mustahik dan dapat dipergunakan dengan sebaik-baiknya

Acara pemberian bantuan ZIS tersebut berlangsung di Ruang Serbaguna Masjid Baiturahman Haq, Kelurahan Petukangan Utara. "Harapannya, semoga bantuan yang diberikan ini bermanfaat bagi para mustahik dan dapat digunakan dengan sebaik-baiknya," ujar Marullah Matali, Wali Kota Jakarta Selatan, Rabu (7/11).

Kepala Bazis Jakarta Selatan, Sutriana Lela menuturkan, ke-443 mustahik yang mendapatkan bantuan terdiri dari 103 yatim/piatu, 96 dhuafa, 34 guru honorer madrasah, 65 guru ngaji, 54 guru TPA dan 91 marbut yang secara keseluruhan berada di lingkungan Kecamatan Pesanggrahan. "Tiap mustahik masing-masing menerima Rp 1 juta setiap tahunnya,” kata Sutriana.

Sementara itu, seorang guru mengaji dari Kelurahan Pesanggrahan, Rusdi mengaku bersyukur karena mendapatkan bantuan tersebut. "Bantuan ini akan saya gunakan dengan sebaik-baiknya," tandasnya.

BERITA TERKAIT
592 Mustahik di Cengkareng Dapat Santunan Dari Bazis Jakbar

592 Mustahik di Cengkareng Dapat Santunan Dari Bazis Jakbar

Kamis, 04 Oktober 2018 2183

.956 Mustahik di Jakbar Terima Bantuan ZIS

1.956 Mustahik di Jakbar Terima Bantuan ZIS

Rabu, 26 September 2018 2852

482 Mustahik di Kebon Jeruk Dapat Bantuan Bazis

482 Mustahik di Kebon Jeruk Dapat Bantuan Bazis

Kamis, 23 Agustus 2018 1841

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469042

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307846

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284366

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 260986

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196610

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks