Hingga Oktober, 15.979 Perizinan Diterbitkan UP PTSP Cengkareng

Senin, 22 Oktober 2018 Reporter: Folmer Editor: Budhy Tristanto 2313

Hingga Oktober, 15.979 Perizinan Diterbitkan UP PTSP Cengkareng

(Foto: Folmer)

Unit Pelaksana Pelayanan Terpadu Satu Pintu (UP PTSP) Kecamatan Cengkareng, Jakarta Barat, telah menerbitkan 15.979 permohonan perizinan selama Januari hingga Oktober 2018.

Selama Januari hingga Oktober, kami telah menerbitkan 594 SIUP kecil, 559 KRK dan 265 IMB

Kepala UP PTSP Kecamatan Cengkareng, Lindawati mengatakan, dari 15.979 perizinan yang telah diterbitkan, mayoritas berupa Surat Izin Usaha Perdagangan (SIUP) kecil dan Ketetapan Rencana Kota (KRK), serta Izin Mendirikan Bangunan (IMB)

"Selama Januari hingga Oktober, kami telah menerbitkan 594 SIUP kecil, 559 KRK dan 265 IMB," kata Lindawaty, Senin (22/10).

Ia menjelaskan, untuk penerbitan SIUP kecil pihaknya telah menggunakan aplikasi Jak Evo. Sehingga pemohon dapat mengajukan secara online dengan meng-upload seluruh persyaratan yang ditetapkan.

"Penerbitan SIUP kecil pun bisa dicetak langsung melalui aplikasi Jak Evo," ujarnya.

Selain perizinan, lanjut Linda, pihakya juga memberikan pelayanan PM 1 kewenangan kecamatan sebanyak 2.217 berkas  dan 11.795 akta kelahiran bekerja sama dengan Sudin Kependudukan dan Catatan Sipil.  

"Warga yang mengajukan sendiri permohonan izin akan diberikan pelayanan yang cepat, tanpa dipungut biaya alias gratis," tandasnya.  

BERITA TERKAIT
 UP PTSP Cengkareng Gelar Layanan Goes To Market

UP PTSP Cengkareng Gelar Goes To Market

Jumat, 19 Oktober 2018 3350

UP PTSP Kebon Jeruk Terima 10.555 Berkas Permohonan Izin

UP PTSP Kebon Jeruk Layani 150 Berkas Permohonan Tiap Hari

Kamis, 18 Oktober 2018 2503

88 Perizinan di Terbitkan di Pulau Untung Jawa

88 Perizinan Diterbitkan di Pulau Untung Jawa

Kamis, 18 Oktober 2018 2552

UP PTSP Kelurahan Tambora Buka Layanan di Pasar Perniagaan

UP PTSP Kelurahan Tambora Buka Layanan di Pasar Perniagaan

Rabu, 17 Oktober 2018 8253

 Ratusan Pedagang Lokbin Meruya Difasilitasi Pengurusan IUMK dan NPWP

225 Pedagang Binaan di Meruya Urus IUMK dan NPWP

Rabu, 17 Oktober 2018 2760

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468506

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307242

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285055

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283952

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282632

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks