Dishub Ajukan 463 Usulan Program Kerja di 2019

Rabu, 17 Oktober 2018 Reporter: Rudi Hermawan Editor: Rio Sandiputra 3043

 Komisi B Setuju Usulan Dinas Perhubungan DKI Jakarta

(Foto: Rudi Hermawan)

Dinas Perhubungan (Dishub) DKI Jakarta mengajukan 463 usulan program kerja di tahun anggaran 2019. Hal ini terungkap dalam rapat pembahasan dan pendalaman rancangan KUA PPAS bersama Komisi B DPRD DKI Jakarta.

Secara umum anggota dewan menyetujui dan anggaran ini memang dibutuhkan, agar Jakarta lebih tertib dan lancar

Adapun total anggaran untuk menjalankan usulan program kerja tersebut mencapai Rp 1,2 triliun.

Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Dinas Perhubungan DKI Jakarta, Sigit Wijatmoko menjelaskan, usulan tersebut berasal dari empat sumber, yakni Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD), Rencana Kerja Pembangun Daerah (RKPD), Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) pelaksanaan tugas pokok dan fungsi, kemudian reses anggota dewan dan usulan warga dalam Musyawarah Rencana Pembangunan (Musrenbang).

"Ada beberapa titik program yang merupakan lanjutan dari program kegiatan strategis daerah. Kami concern pada peningkatan penggunaan angkutan massal di mana Maret 2019 MRT sudah beroperasi. Juga peningkatan kecepatan di 41 pilihan jalan utama," ujar Sigit, di Gedung DPRD DKI Jakarta, Rabu (17/10).

Ketua Komisi B DPRD DKI Jakarta, Abdurrahman Suhaimi mengatakan, pihaknya bersama anggota dewan lainnya menyetujui usulan yang diajukan Dinas Perhubungan. Terlebih usulan ini dibutuhkan untuk pemeliharaan dan kelancaran transportasi.

"Secara umum anggota dewan menyetujui dan anggaran ini memang dibutuhkan, agar Jakarta lebih tertib dan lancar," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Dinas Nakertrans DKI Usulkan Rehab PPKD di 2019

Dinas Nakertrans DKI Usulkan Rehab PPKD di 2019

Selasa, 16 Oktober 2018 2736

Dinas LH Turunkan Target Penerimaan Retribusi Sampah Tahun 2019

Dinas LH DKI Turunkan Target Penerimaan Retribusi Sampah 2019

Senin, 15 Oktober 2018 3023

Komisi B DPRD DKI Terima Usulan Perbaikan Kegiatan

Komisi B DPRD DKI Terima Usulan Perbaikan Kegiatan

Kamis, 08 Desember 2016 8983

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469042

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307841

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284365

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 260986

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196610

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks