Beton Penutup Saluran di Semanan Patah

Rabu, 24 September 2014 Reporter: TP Moan Simanjuntak Editor: Lopi Kasim 4491

Beton Penutup Saluran Patah

(Foto: doc)

Beton penutup saluran (crossing) di Jl Gaga, RW 06, Kelurahan Semanan, Kecamatan Kalideres, Jakarta Barat, patah. Alhasil, saat hujan air tidak dapat mengalir dengan lancar dan menggenangi Jl Semanan Raya. Akibatnya, aktifitas warga dan pengendara yang melintas menjadi terganggu.

Saat ini sudah dalam penanganan dengan melakukan perbaikan dengan cara dibongkar dan buat baru

Suardi (42), warga setempat mengatakan, patahnya beton penutup croosing saluran yang lebarnya lebih dari satu meter tersebut sudah berlangsung hampir satu tahun.

“Karena patahan beton itu masuk ke dalam saluran membuat air tidak dapat mengalir ke saluran penghubung. Saat turun hujan karena tersumbat air dengan mudah meluap hingga mengenangi jalan setinggi minimal 30 sentimeter,” ujar Suardi, Rabu (24/9).

Agar jalan tersebut tidak lagi tergenang saat hujan, ia berharap instansi terkait segera memperbaikinya.

Kasie Pemeliharaan Sudin Pekerjaan Umum (PU) Tata Air Jakarta Barat, Amir Pangaribuan tidak menampik jika crossing saluran dan beton penutup itu tidak berfungsi optimal dan berdampak timbulnya genangan saat hujan.

“Saat ini sudah dalam penanganan dengan melakukan perbaikan dengan cara dibongkar dan buat baru,” kata  Amir.

Selain itu, tambah Amir, pihaknya telah melakukan perbaikan saluran di 34 lokasi di Jakarta Barat, seperti pengerukan pada saluran penghubung Jelambar, Taman Ratu, Sumur Bor, Daan Mogot, sodetan Kali Grogol, Kali Sekretaris, Kali Grogol dan lainnya.

BERITA TERKAIT
Setelah Ditutup 4 Bulan, Jl Otista 3 Dibuka Kembali

Jalan Otista III Kembali Dibuka

Rabu, 24 September 2014 5228

bongkar beton saluran air

Sering Banjir, Beton Penutup Saluran Dibongkar

Senin, 22 September 2014 2979

Jadi Penyebab Macet, Dua Unit Bangunan Dibongkar di Tambora

Serobot RTH, 200 Bangunan di Sunter Dibongkar

Senin, 15 September 2014 5171

Sebanyak 41 Bangunan Liar di Jakpus Tertibkan

Gubuk Liar di Kawasan Elite Menteng Dibongkar

Minggu, 21 September 2014 4129

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468506

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307243

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285055

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283952

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282632

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks